Polres Simalungun Rayakan Natal 2023, AKBP Ronald Sipayung Ajak Jajaran Sebarkan Nilai Kedamaian
sumut.jpnn.com, SIMALUNGUN - Keluarga besar Polres Simalungun merayakan Natal 2023 dengan penuh kehangatan dan kekeluargaan di Balai Balon GKPS, Jalan Pendeta J Wismar Saragih, Kecamatan Siantar Martoba, Pematangsiantar. Perayaan Natal dihadiri Kapolres Simalungun AKBP Ronald FC Sipayung bersama Ketua Bhayangkari Cabang Simalungun Ny. Erika Ronald Sipayung dan seluruh jajaran.
AKBP Ronald Sipayung dalam sambutannya mengajak seluruh jajaran untuk memetik nilai-nilai dari perayaan Natal dalam setiap pengabdian kepada masyarakat.
"Perayaan Natal ini adalah momentum untuk kita bukan hanya merayakan kelahiran Yesus Kristus tetapi juga mengambil nilai-nilai yang terkandung di dalamnya yaitu, kasih, kedamaian, kebersamaan, dan pengorbanan,” kata AKBP Ronald.
Dia menekankan bahwa semangat Natal harus tercermin dalam kehidupan sehari-hari anggota Polri, khsusunya dalam menerapkan Polri Presisi (Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Berkeadilan).
Mantan Kapolres Tapanuli Utara (Taput) ini mengingatkan kepada seluruh jajaran untuk bekerja dengan integritas dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan menjaga kekompakan internal.
"Sebagai abdi negara dan penegak hukum, kita harus selalu menjadi pelopor dalam menciptakan situasi yang kondusif di masyarakat, khususnya menjelang Pemilu yang akan kita hadapi. Ini adalah tanggung jawab kita bersama untuk memastikan bahwa proses demokrasi berjalan dengan aman, damai, dan sejuk," kata Ronald.
Baca Juga:
Di akhir sambutannya, Kapolres Simalungun tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran khususnya yang telah bekerja keras selama tahun ini dan menyambut tahun baru 2024 dengan semangat pelayanan yang lebih tinggi. Beliau mengakhiri sambutannya dengan sebuah doa.
"Semoga damai Natal akan selalu bersama kita dan keluarga, dan semoga tahun mendatang akan membawa lebih banyak keberkahan serta kebahagiaan bagi kita semua,” pungkasnya.(mar8/jpnn)
Kapolres Simalungun AKBP Ronald FC Sipayung minta jajaran untuk menerapkan nilai Natal dalam menjalankan pengabdian di masyarakat
Redaktur & Reporter : Muhlis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News