Pencarian 10 Korban Banjir Bandang Humbahas Diperpanjang 3 Hari

Sabtu, 09 Desember 2023 – 11:30 WIB
Pencarian 10 Korban Banjir Bandang Humbahas Diperpanjang 3 Hari - JPNN.com Sumut
Kepala Kantor Basarnas Medan Budiono saat meninjau proses pencarian 10 korban banjir bandang di Desa Simangulampe, Bakti Raja, Humbang Hasundutan (Humbahas). Foto: Basarnas Medan

"Berdasarkan hasil evaluasi pencarian dari hari pertama hingga hari ke tujuh, serta berdasarkan permintaan pihak keluarga dan Pemerintah Kabupaten Humbahas, maka disepakati proses pencarian diperpanjang hingga tiga hari ke depan," kata Budiono.

"Kami berharap semoga pencarian yang dilakukan dengan semaksimal mungkin dalam tiga hari ke depan bisa segera menemukan jenazah para korban," harapnya.

Diketahui, banjir bandang dan longsor menerjang permukiman warga di Desa Simangulampe Kecamatan Bakti Raja, Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas), pada Jumat (1/12) malam.

Puluhan rumah rusak dan 12 orang dinyatakan hilang, serta ratusan warga harus tinggal di pengungsian.

Pada Sabtu (2/12) tim SAR gabungan menemukan jenazah korban pertama berjenis kelamin perempuan, bernama Boru Lubis. Dia ditemukan meninggal dunia di danau yang berjarak 500 meter dari lokasi yang diterjang banjir.

Korban kedua yang ditemukan adalah seorang nenek bernama Tiamin Br Sinambela (78), dalam keadaan meninggal dunia. Dia temukan di hari ketiga pencarian dari balik material bebatuan yang dibongkar dengan alat berat.(mar8/jpnn)

Kantor Basarnas Medan memutuskan memperpanjang masa pencarian terhadap 10 korban banjir bandang Humbahas selama tiga hari ke depan, semoga korban ditemukan...

Redaktur & Reporter : Muhlis

Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia