Kepala Bidang Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi Sabet Dua Penghargaan dari Mabes Polri

sumut.jpnn.com, MEDAN - Kepala Bidang Humas Polda Sumatera Utara Komisaris Besar Polisi Hadi Wahyudi diganjar dengan dua penghargaan dari Mabes Polri untuk dua kategori. Kombes Hadi Wahyudi menerima dua penghargaan dengan kategori Pengelola Media Online dan Media Sosial terbaik serta Amplifikasi Berita terbanyak.
Penghargaan tersebut langsung diserahkan oleh Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo pada kegiatan rapat teknis (rakernis) seluruh kepala bidang humas Polri yang digelar di Provinsi Bali, Jumat (3/3).
"Alhamdulillah, bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa bisa mengharumkan nama Polda Sumut," kata Kombes Hadi.
Mantan Wadir Lantas Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) ini mengatakan pencapaian yang diraih Bidang Humas Polda Sumut hasil dari kerja keras personel.
Selain itu, lanjutnya, yang terpenting capaian tersebut tidak terlepas dari arahan dan bimbingan pimpinan, yaitu Kapolda Sumut Irjen Panca Putra Simanjuntak.
"Terima kasih kepada Bapak Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak atas arahan dan bimbingan kepada kami. Bidang Humas Polda Sumut terus bekerja keras dalam desiminasi, amplifikasi konten-konten kreatif dan pengelolaan media online," ucapnya.
Baca Juga:
Kombes Hadi mengatakan penghargaan tersebut menjadi kebanggaan dan prestasi bagi jajaran Bidang Humas Polda Sumut dalam melaksanakan tugas.
Dia berhrap ke depan Bidang Humas se-jajaran Polda Sumut terus berinovasi dalam menyampaikan informasi sebagai bagian pelayanan kepada masyarakat.
Kepala Bidang Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi meraih dua penghargaan dari Mabes Polri, ini prestasinya
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News