Begini Kondisi Terkini Bocah 12 Tahun di Medan Korban Pelecehan Seksual Hingga Mengidap HIV

Jumat, 16 September 2022 – 16:45 WIB
Begini Kondisi Terkini Bocah 12 Tahun di Medan Korban Pelecehan Seksual Hingga Mengidap HIV - JPNN.com Sumut
Ilustrasi - Bocah 12 tahun di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut) menjadi korban pelecehan seksual hingga mengidap HIV. Foto : Ricardo/JPNN.com

sumut.jpnn.com, MEDAN - Perhimpunan Tionghoa Demokrat Indonesia (Pertidi) membeberkan kondisi JA, bocah berumur 12 tahun koraban pelecehan seksual yang saat ini mengidap HIV.

Ketua Pertidi David Angdreas menyebut saat ini kondisi korban saat ini masih trauma dan perlu penanganan lebih lanjut. Bahkan, JA masih sering menangis jika ditanyai oleh polisi soal kejadian yang dialaminya.

"Polisi masih mendalami, karena kondisi korban pun belum bisa dimintai keterangan, kemarin saat diminta keterangan dari jam 12 sampai malam, korban masih labil. Saat ditanya (penyidik,red), dia terus menangis," ujarnya saat mendatangi Polrestabes Medan, Jumat (16/9).

Sementara itu, Sriwati dari Team Fortune Community menyebut saat ini kondisi kesehatan JA sudah membaik. Jamur yang bersarang di tenggorokan hingga lambung korban juga sudah mulai berkurang.

"Jadi, setelah kami lakukan pengobatan lebih lanjut, JA ini lebih baik lagi hari ini. Jamurnya sudah berkurang, dan sekarang dia sudah dapat obat untuk virusnya," kata Sriwati.

Dia menjelaskan saat ini JA juga sudah tidak lagi dirawat di rumah sakit. Untuk sementara, korban dirawat di Yayasan Peduli ADHA Sumut.

Meski begitu, gadis belia itu tetap harus menjalani proses pemeriksaan rutin di rumah sakit.

"JA ini sudah agak pulih. Jadi, dia kami serahkan ke salah satu tempat Yayasan Peduli ADHA," ungkapnya.

Perhimpunan Tionghoa Demokrat Indonesia (Pertidi) membeberkan kondisi JA, seorang anak di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut), yang diduga menjadi korban kekeras
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia