Sumut Bertahan Peringkat Satu Pengguna Narkoba, Edy Rahmayadi: Kami Tidak Menemukan Format yang Benar
![Sumut Bertahan Peringkat Satu Pengguna Narkoba, Edy Rahmayadi: Kami Tidak Menemukan Format yang Benar - JPNN.com Sumut](https://cloud.jpnn.com/photo/sumut/news/normal/2022/06/27/gubernur-sumut-edy-rahmayadi-saat-acara-hari-anti-narkoba-in-1sea.jpg)
sumut.jpnn.com, MEDAN - Provinsi Sumatera Utara (Sumut) hingga saat ini masih menjadi provinsi nomor satu dengan penyebaran narkoba tertinggi.
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi menyebut pihaknya agak kesulitan untuk memberantas narkoba di Sumut. Pasalnya, dia mengaku belum menemukan format yang tepat untuk memberantas peredaran barang haram itu.
"Nomor 1 di Indonesia pengguna narkoba adalah Sumut. Kami tidak menemukan format yang benar," kata Gubernur Sumut Edy Rahmayadi saat acara Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional di Aula Tengku Rizal Nurdin Rumah Dinas Gubernur, Senin (27/6).
Baca Juga:
Mantan Pangkostrad itu mengatakan narkoba ini merupakan permasalahan yang dialami oleh seluruh daerah di Indonesia, termasuk dunia. Untuk itu, memberantas peredaran narkoba bukanlah sebuah tugas yang mudah.
"Ini kan acara narkoba internasional, berarti dunai ini. Berarti yang mengalami narkoba ini, yang memusuhi narkoba ini dunia, bukan hanya Sumut, bukan hanya Indonesia, tapi dunia, itulah beratnya narkoba ini," sebut Edy Rahmayadi.
Untuk itu, kata Edy, perlu kerja sama dari seluruh pihak dalam memberantas peredaran narkoba itu. Dengan begitu, persoalan peredaran narkoba di Sumut bisa diatasi.
Baca Juga:
"Mari sama-sama (memberantas). Kita semua sama-sama, kita harus tegas, tapi prioritas adalah memberikan pengertian, karena dengan sistem penindakan ini beberapa kali kami lakukan belum bisa menyelesaikan persoalan ini. Kami juga ingatkan terus jangan berhenti," sebut mantan Panglima Kodam I Bukit Barisan itu.(mcr22/jpnn)
Provinsi Sumatera Utara (Sumut) hingga saat ini masih menjadi provinsi nomor satu dengan penyebaran narkoba tertinggi.
Redaktur : Muhlis
Reporter : Finta Rahyuni
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News