Pemudik Harus Perhatikan Beberapa Hal Berikut Ini agar Tetap Bugar saat Lebaran

Sabtu, 30 April 2022 – 16:20 WIB
Pemudik Harus Perhatikan Beberapa Hal Berikut Ini agar Tetap Bugar saat Lebaran - JPNN.com Sumut
Ratusan pengendara sepeda motor yang hendak mudik Lebaran. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

sumut.jpnn.com - Melakukan perjalanan mudik Lebaran Idulfitri menjadi hal yang menyenangkan bersama keluarga.

Namun, jarak dan waktu tempuh yang cukup lama akan menguras tenaga dan pikiran. Terlebih kondisi jalanan yang padat, tentu akan membuat badan kelelahan.

Pemudik yang telah menempuh perjalanan dengan jarak jauh sebaiknya disarkan menjaga kebugaran agar tetap sehat saat momen Idulfitri.

Guru Besar Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Prof Tjandra Yoga Aditama membagikan tips sehat bagi para pemudik saat tiba di kampung halaman.

1. Istirahat yang cukup

Setelah sekian lama tidak pulang ke kampung halaman, tentu banyak hal yang ingin dilihat dan ditemui saat tiba di kampung. Sehingga, tidak sadar Anda lupa untuk beristirahat.

Oleh sebab itu, Prof Tjandra Yoga Aditama menyarankan para pemudik yang baru tiba di kampung halaman terutama sesudah berjam-jam perjalanan, disarankan beristirahat dulu sebelum melakukan kegiatan lain di kampung halaman.

"Jangan begitu tiba langsung jalan-jalan, kan akan masih ada beberapa hari di kampung halaman, istirahat agar segar dulu dan baru beraktivitas," kata dia melalui pesan elektroniknya, Sabtu.

Prof Tjandra mengingatkan, walaupun sebagian orang sudah dua tahun tidak mudik, tetaplah melakukan aktivitas dengan seimbang sehingga tidak melakukan kegiatan yang membuat lelah berlebihan.

Pemudik harus menjaga kebugaran setelah beberapa jam melakukan perjalanan agar tetap sehat saat Idulfitri. Berikut tips sehat bagi pemudik, simak selanjutnya..
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia