Brigjen Rony Samtana Gunakan Sepeda Tinjau Pos Pengamanan Mudik di Polres Serdang Bedagai

Minggu, 14 April 2024 – 14:45 WIB
Brigjen Rony Samtana Gunakan Sepeda Tinjau Pos Pengamanan Mudik di Polres Serdang Bedagai - JPNN.com Sumut
Wakapolda Sumut Brigjen Pol Rony Samtana (tengah) didampingi Kapolres Serdang Bedagai AKBP Oxy Yudha Pratesta saat meninjau pos pengamanan Operasi Ketupat Toba di Serdang Bedagai. Foto: Humas Polres Serdang Bedagai

sumut.jpnn.com, SERDANG BEDAGAI - Wakil Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara Brigjen Polisi Rony Samtana meninjau kesiapan pos pengamanan di Kabupaten Serdang Bedagai selama arus balik mudik Lebaran 2024.

Brigjen Polisi Rony Samtana melakukan peninjauan dua pos di wilayah hukum Polres Serdang Bedagai itu dengan mengendarai sepeda, Minggu (14/4).

Kedatangan jenderal bintang satu di Polda Sumut itu disambut Kapolres Serdang Bedagai AKBP Oxy Yudha Pratesta bersama jajaran.

"Kami mengapresiasi Kapolres Serdang Bedagai dan jajaran karena Operasi Ketupat Toba 2024 berjalan lancar dan bekerja keras mewujudkan Kamtibmas yang aman dan kondusif," kata Brigjen Pol Rony Samtana.

Setelah meninjau kesiapan di Pos Perbaungan, Brigjen Pol Rony didampingi Kapolres AKBP Oxy Yudha Pratesta bergerak ke Pos Pengamanan Pantai Bali Lestari.

Pos ini berfungsi memberikan pengamanan di Pantai Bali Lestari yang menjadi objek wisata paling ramai dipadati wisatawan.

Brigjen Pol Rony Samtana meminta personel untuk memberikan pelayanan yang terbaik ke masyarakat.

Menurutnya, keberadaan Polri harus menjadi wujud kehadiran negara di tengah masyarakat.

Wakapolda Sumut Brigjen Pol Rony Samtana meninjau kesiapan pos pengamanan di wilayah hukum Polres Serdang Bedagai
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia