Setelah 42 Tahun, Timnas Indonesia kembali Tundukkan Kuwait, Shin Tae-yong: Saya Tak Terpikir
Kamis, 09 Juni 2022 – 14:59 WIB
Hasil positif tersebut membawa Indonesia ke peringkat kedua klasemen sementara Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan koleksi tiga poin sekaligus menjaga peluang skuad Garuda lolos ke Piala Asia 2023.
Di posisi pertama bertengger Yordania yang mengandaskan Nepal 2-1. Kuwait berada di posisi ketiga dan Nepal menjadi juru kunci.
Berikutnya, di Grup A, Minggu (12/6) dini hari WIB, Indonesia akan menghadapi Yordania.
Lalu, Selasa (14/6), Indonesia melawan Nepal pada pertandingan penutup Grup A.
"Kami akan memberikan penampilan terbaik pada dua laga tersebut," kata Shin Tae-yong.(antara/jpnn)
Timnas Indonesia meraih hasil memuaskan pada pertandingan Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan menumbangkan Kuwait. Hal tersebut menjadi sejarah baru
Redaktur & Reporter : Muhlis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News