STY Panggil Dua Pemain Ini untuk Perkuat Timnas Indonesia Kontra Vietnam

Senin, 25 Maret 2024 – 04:30 WIB
STY Panggil Dua Pemain Ini untuk Perkuat Timnas Indonesia Kontra Vietnam - JPNN.com Sumut
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (tengah) melambaikan tangan kepada para suporter usai pertandingan persahabatan FIFA Matchday antara Timnas Indonesia melawan Timnas Turkmenistan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (8/9/2023). ANTARA FOTO/Moch Asim

sumut.jpnn.com, JAKARTA - Pelatih tim nasional (Timnas) Indonesia Shin Tae-yong memanggil Muhammad Ferarri dan Rachmat Irianto ke Vietnam untuk bergabung dengan Timnas Indonesia dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dua pemin tersebut akan memperkuat Timnas Indonesia saat menghadapi tuan rumah Vietnam yang akan berlangsung pada Selasa (26/3) di Stadion My Dinh, Hanoi.

Sebelumnya, Shin telah memanggil kiper Ernando Ari ke Vietnam pada Sabtu (23/3).

Pemanggilan tiga pemain tersebut seiring dengan kondisi sejumlah pemain tim nasional yang kurang baik.

Shin memang tidak membawa serta kiper Nadeo Argawinata dan gelandang Marc Klok ke Hanoi dengan alasan kebugaran.

Sedangkan Sandy Walsh dipastikan absen pada pertandingan melawan Vietnam karena akumulasi kartu kuning.

Selain ketiga pemain itu, terdapat lima pemain yang sempat terkena demam. Mereka adalah Witan Sulaeman, Jay Idzes, Rizky Ridho, Justin Hubner, dan Yakob Sayuri.

Bek asal klub Persija, Ferarri mengutarakan kegembiraannya dapat kembali dipercaya bergabung dengan timnas.

Pelatih Timnas Shin Tae-yong memanggil dua pemain lagi ke Vietnam untuk memperkuat tim nasional Indonesia dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News