Kencan Berujung Petaka, Motor Pria di Simalungun Ini Dilarikan Kenalan di Facebook, Hati-hati Modus Ini!

Sabtu, 10 Februari 2024 – 20:47 WIB
Kencan Berujung Petaka, Motor Pria di Simalungun Ini Dilarikan Kenalan di Facebook, Hati-hati Modus Ini! - JPNN.com Sumut
Unit Jatanras Satreskrim Polres Simalungun meringkus NL, wanita yang larikan sepeda motor teman kencannya di Lapangan Stadion Perdagangan, Kabupaten Simalungun. Foto: Humas Polres Simalungun

sumut.jpnn.com, SIMALUNGUN - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Simalungun akhirnya meringkus NL (38), wanita yang dilaporkan telah melarikan sepeda motor milik teman prianya di Lapangan Stadion Perdagangan, Kelurahan Perdagangan I, Kecamatan Bandar, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.

Kasat Reskrim Polres Simalungun AKP Ghulam Yanuar Lutfi mengatakan NL ditangkap atas tuduhan melarikan motor milik korban inisial R (42), pada Jumat (5/1) lalu saat mereka bertemu di Lapangan Stadion Perdagangan.

“Pelaku inisial NL adalah warga Kampung Bah Bayu Kelurahan Kerasaan I Kecamatan Pematang Bandar. Yang bersangkutan kami tangkap pada Kamis, 8 Februari 2024, sekira pukul 14.15 WIB,” kata AKP Ghulam melalui keterangan tertulis yang diterima, Sabtu (10/2).

AKP Ghulam menjelaskan kasus pencurian ini berawal dari perkenalan korban R dengan tersangka NL melalui media sosial Facebook. Kepada korban, NL mengaku berstatus janda.

Keduanya lalu janjian bertemu untuk kencan di Lapangan Stadion Perdagangan pada Jumat (5/1) malam. Setelah bertemu, lanjutnya, keduanya pun bersantai dan menikmati suasana malam di Lapangan Stadion.

Setelah beberapa waktu kencan, pada pukul 20.00 WIB kedua pasangan ini beranjak dari lokasi. Namun, saat R hendak menghidupkan sepeda motor, dia mendapati bahwa kunci sepeda motor sudah tidak ada di kantong celananya.

Ternyata NL telah merencanakan sesuatu. Dia menyuruh R untuk mencari kunci motor ke lokasi tempat mereka kencan. Setelah beberapa saat mencari dan kembali ke tempat motor terparkir, R kaget melihat sepeda motornya telah dilarikan oleh kenalannya ke arah Perdagangan bersama barang berharga lainnya.

"Atas kejadian itu korban bersama adiknya melaporkan peristiwa tersebut  ke Polsek Perdagangan Resor Simalungun,” kata AKP Ghulam.

Polres Simalungun menangkap NL, wanita yang melarikan sepeda motor milik teman kencannya yang dikenal lewat Facebook, hati-hati modus ini...
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia