Polres Simalungun Ringkus Pengedar Narkoba, AKBP Choky Meliala Sampaikan Penegasan, Jangan Coba-coba!

Kamis, 18 Januari 2024 – 22:14 WIB
Polres Simalungun Ringkus Pengedar Narkoba, AKBP Choky Meliala Sampaikan Penegasan, Jangan Coba-coba! - JPNN.com Sumut
Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala (kanan) bersama Pimpinan Persulukan Serambi Babussalam Tuan Guru Batak (TGB) Syekh Dr Ahmad Sabban Elrahmaniy Rajagukguk. Foto: Humas Polres Simalungun

sumut.jpnn.com, SIMALUNGUN - Personel Satuan Reserse Narkoba (Satres Narkoba) Polres Simalungun, meringkus seorang pengedar narkoba berinisial NR (37) dari Jalan Jambu Raya, Nagari Sitalasari, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, pada Selasa (16/1). Dari tangan tersangka polisi mengamankan barang bukti narkoba jenis sabu-sabu, uang tunai dan alat komunikasi.

Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala menegaskan akan terus menindak peredaran narkoba di wilayahnya dan tidak akan menoleransi para pelaku yang terlibat dalam kasus yang menjadi musuh bersama tersebut.

“Saya secara tegas mengatakan bahwa tidak akan menoleransi setiap kasus-kasus yang berkaitan dengan peredaran narkoba,” tegas AKBP Choky, Kamis (18/1).

Mantan Kapolsek Medan Barat ini mengatakan komitmen pemberantasan narkoba itu sejalan dengan komitmen menjadikan narkoba sebagai musuh bersama. Dia menegaskan narkoba sebagai ancaman bagi generasi muda masa depan bangsa.

Oleh sebab itu, AKBP Choky mengajak seluruh elemen masyarakat ikut terlibat secara aktif dalam mengawasi aktifitas di lingkungan masing-masing dalam mencegah peredaran narkoba.

“Kami tidak akan memberikan ruang atau kesempatan kepada para pelaku untuk terus merusak masyarakat dengan narkotika. Kami akan melacak, menangkap, dan memproses hukum sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku,” ujar Choky Meliala.

Choky menjelaskan selain upaya hukum, Polres Simalungun juga mengoptimalkan upaya pencegahan melalui edukasi tentang bahaya narkoba kepada masyarakat.

Dia menyebut akan terus melakukan penindakan kepada para pengedar dengan menindak lanjuti kasus yang telah diungkap hingga tuntas.

Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala menyampaikan komitmen pemberantasan narkoba di Kabupaten Simalungun, para bandar siap-siap saja..
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia