Irjen Agung Sampaikan Pesan Ini kepada Mahasiswa saat Sambangi Kampus HKBP Nomensen Medan

Senin, 11 September 2023 – 06:00 WIB
Irjen Agung Sampaikan Pesan Ini kepada Mahasiswa saat Sambangi Kampus HKBP Nomensen Medan - JPNN.com Sumut
Kapolda Sumut Irjen Agung Setya Imam Effendi ( paling depan) menyampaikan pesan penting kepada mahasiswa baru Universitas HKBP Nomensen Medan. Foto: Antara/HO- Humas Polda Sumut

sumut.jpnn.com, MEDAN - Kapolda Sumatera Utara Irjen Agung Setya Imam Effendi meminta mahasiswa ikut berperan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat. Dia mengatakan peran aktif mahasiswa sebagai kalangan muda sangat diharapkan terlebih menjelang Pemilu 2024.

Hal itu disampaikan Irjen Agung saat menyambangi kampus HKBP Nomensen Medan di Jalan Perintis Kemerdekaan Medan, Minggu (10/9).

“Kami berharap mahasiswa baru Universitas HKBP Nomensen Medan dapat berperan dalam kehidupan sosial budaya moderen dengan tetap menjaga nilai dan peradaban,” kata Irjen Agung.

Mantan Kapolda Riau ini juga mengingatkan mahasiswa untuk menjalani studi dengan sungguh-sungguh sehingga akan melahirkan generasi muda yang berintelektual dan berkarakter untuk kemajuan Indonesia.

Peran mahasiswa, kata dia, penting bagi Indonesia dalam menghadapi berbagai tantangan pada masa yang akan datang.

"Pancasila dan prinsip moderasi menjadi hal yang harus dimiliki para mahasiswa sebagai fondasi dalam menjalankan kehidupan sosial budaya modern yang maju dan beradab," tutur Irjen Agung.

Kapolda Sumut Irjen Agung menjadi pembicara pada kegiatan penyambutan mahasiswa baru Universitas HKBP Nomensen Medan.

Kegiatan tersebut selain dihadiri ribuan mahasiswa juga dihadiri pimpinan kampus mulai dari rektor, dekan hingga para undangan.(antara/jpnn)

Kapolda Sumut Irjen Agung sampaikan pesan penting kepada ribuan mahasiwa Universitas HKBP Nomensen Medan

Redaktur & Reporter : Muhlis

Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News