Viral, Pria di Bulukumba Meninggal Dunia saat Mengurus e-KTP, Begini Kronologisnya

sumut.jpnn.com, BULUKUMBA - Sebuah video seorang pria sedang melakukan perekaman e-KTP mendadak viral di media sosial.
Dalam video yang tersebar terlihat korban dalam keadaan lesu dan lemah saat mendatangi kantor Disdukcapil Bulukumba.
Pria bernama Amaluddin meninggal dunia saat mengurus e-KTP di kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan.
Pria berusia 54 tahun datang ke kantor Disdukcapil karena ingin melakukan perekaman e-KTP untuk keperluan berkas BPJS yang diminta pihak rumah sakit.
Kepala Disdukcapil Bulukumba Andi Mulyati Nur dikonfirmasi JPNN.com membenarakan adanya seorang warga meninggal dunia di kantornya untuk mengurus e-KTP.
"Iya benar ada warga yang meninggal dunia saat mengurus berkas di kantor pada hari Selasa 15 April 2022. Saya ada saat kejadian tersebut," kata Andi Mulyati, Rabu (16/3) siang.
Dia mengatakan sebelum datang ke kantor, pihak keluarga Amiluddin sudah menyampaikan ke salah satu staf kantor Disdukcapil untuk mengurus e-KTP.
Disampaikan bahwa warga yang ingin melakukan perekaman untuk proses pembuatan KTP elektronik tersebut dalam keadaan sakit.
Pria Amaluddin meninggal dunia saat mengurus e-KTP di kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News