THN AMIN Sumut Minta Bawaslu Usut Video Anak Buah Bobby Nasution yang Kampanye Prabowo-Gibran
sumut.jpnn.com, MEDAN - Tim Hukum Nasional (THN) pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies-Muhaimin (AMIN) Sumatera Utara meminta Bawaslu Sumut mengusut keterlibatan oknum aparatur sipil negara (ASN) di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Medan, yang mengampanyekan salah satu pasangan calon Pilpres 2024.
Koordinator THN AMIN Sumut Yance Aswin mengatakan pihaknya telah mendampingi seorang warga melaporkan terkait video viral ASN yang mengampanyekan capres itu ke Bawaslu Sumut.
"Seorang warga bernama Misliani Suci Rahayu telah melaporkan video viral oknum pejabat di Disdikbud Kota Medan yang mengajak ASN memilih paslon nomor 2 itu. Kami meminta Bawaslu memberikan hasil perkembangan dari laporan ini," kata Yance dalam keterangan kepada awak media, Kamis (18/1).
Dia berharap Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) segera mengusut kasus tersebut.
Menurut Yance, Bawaslu harus bekerja secara profesional dan tidak mengabaikan tugas dan fungsi yang telah diamanahkan Undang-undang.
Dia meminta bila ditemukan unsur pidana yang memberatkan pada kasus ini, Bawaslu segera memberitahukan kepada pihak terkait.
Baca Juga:
"Salah satu laporan yang kami dampingi adalah kasus video viral oknum Kepala Bidang (Kabid) di Disdikbud Kota Medan yang memberikan instruksi kepada ASN untuk mendukun capres nomor 2. Kami berhak meminta jawaban dari Bawaslu terkait perkembangan kasus ini," kata Yance.
Sebagai koordinator tim hukum, Yance menyatakan bahwa THN AMIN Sumut siap menjadi garda terdepan dalam melindungi warga Sumut yang ingin melaporkan kecurangan dan intimidasi yang dilakukan oleh ASN, TNI, dan Polri selama proses Pemilu 2024.
Tim Hukum AMIN Sumut mendesak Bawaslu Sumut usut kasus video viral pejabat di Disdikbud Medan yang instruksikan ASN menangkan capres Prabowo-Gibran
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News