Truk CPO Terjun ke Jurang Terseret Longsor, Sopir Terjepit, Tim Basarnas Medan Bergerak

Kamis, 15 Desember 2022 – 00:08 WIB
Truk CPO Terjun ke Jurang Terseret Longsor, Sopir Terjepit, Tim Basarnas Medan Bergerak - JPNN.com Sumut
Tim rescue Basarnas Medan saat melakukan evakuasi terhadap sopir ruk yang terjun ke jurang di Kecamatan Merek, Kabupaten Karo, Sumut, Rabu (14/12). Foto: Dokumentasi Basarnas Medan

sumut.jpnn.com, KARO - Satu unit truk tangki minyak kelapa sawit atau CPO terjun ke jurang sedalam 50 meter setelah tersapu material longsor yang terjadi di Desa Kodon-kodon, Kecamatan Merek, Kabupaten Karo, Sumatera Utara (Sumut) pada Rabu (14/12) sekitar pukul 04.00 WIB.

Kepala Kantor Basarnas Medan Budiono mengatakan satu tim rescuer diterjunkan ke lokasi untuk melakukan evakuasi terhadap sopir tangki yang diduga terjepit di kabin truk.

“Tim rescuer bergerak menuju lokasi menggunakan armada Rescue Truk Palsar (Peralatan SAR) yang berisi alat-alat estrikasi yang bisa digunakan untuk memotong pohon dan logam,” kata Budiono melalui keterangan tertulis yang diterima.

Dia menjelaskan setelah tiba di lokasi, tim terlebih dahulu berkoordinasi dengan kepolisian setempat selanjutnya melakukan proses evakuasi.

Budiono mengatakan tim Basarnas Medan mengalami kesulitan saat melakukan evakuasi lantaran kondisi medan yang curam dan licin akibat tumpahan minyak di lereng jurang.

“Kondisi medan terjal dengan kemiringan 45 derajat dan kedalaman jurang sekitar 50 meter dan kondisi truk yang terttup materia menyuitkan proses evakuasi,” jelasnya.

Dia mengatakan setelah berjibaku melakukan pembersihan material di badan truk hingga sore hari, tim kemudian memutuskan untuk menghentikan sementara proses evakuasi dan meanjutkan esok pagi.

“Banyaknya tumpahan minyak disekitar lokasi membuat medan menjadi sangat licin. Selain itu, kondisi yang muai gelap serta kurangnya penerangan membuat operasi SAR dihentikan hari ini dan dilanjutkan esok pagi,” ungkapnya.

Tim Basarnas Medan melakukan evakuasi sopir truk pengangkut CPO yang terjun ke jurang setelah tersapu longsor di Kecamatan Merek, Kabupaten Karo, Sumut
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News