Tim SAR Temukan Turis Prancis yang Hilang, Kondisinya Luka-luka dan Patah Tulang

Minggu, 07 April 2024 – 18:40 WIB
Tim SAR Temukan Turis Prancis yang Hilang, Kondisinya Luka-luka dan Patah Tulang - JPNN.com Sumut
Tim SAR gabungan mengevakuasi seorang turis asing asal Prancis dari jurang di Bukit Sipiso-piso, Kabupaten Karo, Sumatera Utara. Foto: Humas Basarnas Medan

sumut.jpnn.com, KARO - Tim SAR gabungan akhirnya menemukan seorang wisatawan asing warga negara Prancis yang dilaporkan hilang sejak Sabtu (6/4) di Bukit Sipiso-piso, Kabupaten Karo, Sumatera Utara.

Kepala Kantor Basarnas Medan Mustari mengatakan wanita asal Prancis bernama Adrea Zoe (52) itu ditemukan pada Minggu (7/4) pagi.

"Korban ditemukan pada pukul 03.00 WIB di tepi sungai yang berada di bawah jurang dengan kondisi selamat. Korban mengalami luka-luka dan patah tulang di bagian tangan kiri," kata Mustari melalui keterangan tertulis yang diterima.

Dia mengatakan tim SAR gabungan langsung mengevakuasi wisatawan asing tersebut menggunakan tandu dengan peralatan ke puncak bukit.

Mustari menyebut proses evakuasi mengalami kendala lantaran medan yang curam dan terjal.

"Pada pukul 07.00 WIB korban telah diserahkan ke RSUD Kabanjahe untuk penanganan medis lebih lanjut," ujar Mustari.

Mustari menyebut pihaknya menerjunkan satu tim pertolongan berjumlah enam orang ke Bukut Sipiso-piso setelah menerima laporan atas kehilangan seorang turis asing.

Tim dengan peralatan evakuasi dan mounteering mulai membuka jalur dan melakukan pencarian terhadap korban sejak Sabtu malam.

Tim SAR gabungan akhirnya menemukan Adrea Zoe (52), turis asing asal Prancis yang dilaporkan hilang di Bukit Sipiso-piso dengan kondisi luka-luka dan patah
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia