3 Oknum Polisi Bikin Malu Polri, Irjen Panca Keluarkan Perintah Tegas kepada Kapolrestabes Medan

Senin, 10 Oktober 2022 – 15:30 WIB
3 Oknum Polisi Bikin Malu Polri, Irjen Panca Keluarkan Perintah Tegas kepada Kapolrestabes Medan - JPNN.com Sumut
Tiga oknum polisi dari Sat Samapta Polrestabes Medan yang terlibat kasus upaya perampasan sepeda motor warga. Foto: Dokumentasi pribadi untuk JPNN.com

sumut.jpnn.com, MEDAN - Kapolda Sumatera Utara (Sumut) Irjen Panca Putra Simanjuntak memerintahkan Kapolrestabes Medan Kombes Valentino Alfa Tatareda mengusut tuntas kasus dugaan perampokan sepeda motor warga oleh tiga oknum polisi.

Irjen Panca meminta Kombes Valentino untuk menindak tegas tiga oknum polisi yang bertugas di Satuan Samapta Polrestabes Medan itu.

Ketiganya, yakni Bripka A, Bripka B, dan Briptu H. Mereka kini telah ditetapkan menjadi tersangka atas kasus tersebut. 

"Kasus ini juga menjadi perhatian dari Bapak Kapolda Sumut. Beliau sudah mengarahkan kami untuk tidak toleransi penegakan hukum kasus ini," kata Kombes Valentino Alfa Tatareda di Mapolrestabes Medan, Minggu (9/10).

Selain itu, Irjen Panca juga meminta tiga oknum polisi itu diadili sesuai dengan hukum yang berlaku. 

"Dan dilakukan secara profesional secara sadil-adilnya sesuai dengan ketentuan yang berlaku," ujarnya. 

Mantan Dirlantas Polda Sumut itu memastikan pihaknya akan memberikan sanksi tegas terhadap tiga anggota polisi itu.

Saat ini, kata dia proses pelanggaran kode etik terhadap tiga oknum polisi itu saat ini tengah diproses di Propam Polrestabes Medan.

Kapolda Sumatera Utara (Sumut) Irjen Panca Putra Simanjuntak mengeluarkan perintah kepada Kapolrestabes Medan Kombes Valentino Alfa Tatareda soal kasus tiga okn
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia