Kapolres Simalungun Sidak RTP, Cek Seluruh Ruangan dan Sampaikan Pesan Khusus kepada Tahanan
sumut.jpnn.com, SIMALUNGUN - Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Rumah Tahanan Polri (RTP) Polres Simalungun di Jalan Jhon Horailam Saragih, Kecamatan Pematang Raya, Kabupaten Simalungun, Selasa (30/1).
AKBP Choky langsung mengecek beberapa area penting di RTP Polres Simalungun itu, di antaranya ruang piket, perlengkapan dan dokumentasi piket, hingga kondisi tahanan.
"Pengecekan ini sebagai upaya memastikan kondisi RTP tidak hanya pada kondisi fisik ruangan dan para penghuninya, tetapi juga terhadap aspek teknis seperti sistem keamanan, kelistrikan, dan perlengkapan pendukung lainnya," kata AKBP Choky.
Dia mengatakan pemantauan dan pengecekan RTP secara berkala harus dilakukan tanpa kenal lelah. Personel diminta terus memastikan seluruh kondisi aman dan terkendali dan melaporkannya dengan sistematis untuk mengantisipasi kemungkinan masalah atau gangguan.
Menurut Choky, dari hasil inspeksi di RTP Polres Simalungun menunjukkan bahwa situasi dalam keadaan aman dan terkendali, dengan seluruh personel yang bertugas dalam kondisi lengkap dan siap melaksanakan tugas selama 24 jam penuh.
Choky juga mengingatkan personel agar melakukan pemeriksaan secara menyeluruh terhadap masyarakat yang datang menjenguk, dengan mengedepankan cara yang ramah dan santun serta memastikan tidak ada barang berbahaya yang dibawa masuk.
"Saya menekankan pentingnya penerapan Polri yang Presisi, dengan mengawasi ruangan secara ketat untuk memastikan keamanan dan situasi yang terkendali," kata AKBP Choky.
Selain memeriksa kesiapan personel dan fasilitas RTP, AKBP Choky juga mengecek langsung kondisi tahanan.
AKBP Choky Sentosa melakukan inspeksi mendadak di RTP Polres Simalungun dan sampaikan pesan khusus kepada tahanan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News