MIND ID Gelar Kompetisi Jurnalistik untuk Tingkatkan Literasi Masyarakat tentang Pertambangan, Berhadiah Ratusan Juta

Selasa, 01 Agustus 2023 – 19:05 WIB
MIND ID Gelar Kompetisi Jurnalistik untuk Tingkatkan Literasi Masyarakat tentang Pertambangan, Berhadiah Ratusan Juta - JPNN.com Sumut
Corporate Communication PT Mineral Industri Indonesia (MIND ID) Pratiwa Dyatmika memberikan sambutan dalam acara Sosialisasi MediaMIND 2023 di Medan, Selasa (1/8/2023). Foto: Antara/Michael Siahaan

sumut.jpnn.com, MEDAN - Induk perusahaan pertambangan milik negara atau BUMN PT Mineral Industri Indonesia (MIND ID) kembali menggelar kompetisi tahunan bagi insan pers yang bertajuk MediaMIND 2023.

Corporate Communication MIND ID Pratiwa Dyatmika mengatakan MediaMIND 2023 merupakan kompetisi jurnalistik kedua yang diselenggarakan, dengan tujuan sebagai wadah berkarya sekaligus memperkaya literasi warga tentang pertambangan nasional.

“Ini bagian dari edukasi kepada masyarakat dengan literasi yang kaya akan data dalam rangka mendukung program-program pemerintah,” ujarnya dalam kegiatan sosialisasi yang digelar di Kota Medan, Sumatera Utara, Selasa (1/8).

Pria yangkarib disapa Tiwo ini menyebutkan kompetisi jurnalistik yang mengangkat tema “Memberi Nilai Tambah untuk Indonesia” dan bekerja sama dengan Perum LKBN ANTARA sebagai kegiatan penting.

Sebagai perusahaan holding pertambangan nasional, lanjutnya, MIND ID menilai masyarakat harus mengetahui perkembangan dan kemajuan di sektor pertambangan Indonesia, termasuk kebijakan pemerintah dalam mendukung pengembangan pengelolaan hasil alam saat ini.

Hal tersebut selaras dengan lima agenda besar Indonesia Maju yang dibawa Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi. Salah satu kemajuan yang sangat penting bagi kemajuan Indonesia adalah dari sisi pemanfaatan sumber daya alam melalui hilirisasi dan industrialisasi.

"Dalam dua tahun terakhir, investasi terbesar Indonesia ada di pertambangan. Kita bisa melihat bahwa tujuan dan mimpi pemerintah terkait hilirisasi sangat nyata," bebernya.

Dalam kesempatan yang sama, Vice President Smelter Government Relation and External Communication PT INALUM Fajri Ramadhan menyebut tema "Memberi Nilai Tambah untuk Indonesia" sebagai positif untuk memublikasikan target hilirisasi pemerintah.

MIND ID kembali menggelar kompetisi karya jurnalistik bertajuk MediaMIND 2023 dengan total hadiah Rp 300 juta lebih, ini kategorinya
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia