Ketua DPRD Sumut Berharap Irjen Agung Mampu Berantas 3 Persoalan Pelik di Sumut Ini

Kepala Bidang Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi mengatakan bahwa Polda Sumut bersama jajaran akan terus mengitensifkan patroli untuk mengantisipasi kejahatan jalanan seperti begal, jambret, curanmor, geng motor dan kejahatan lainnya yang meresahkan masyarakat.
Baca Juga:
"Polda Sumut akan menindak tegas segala bentuk kejahatan dan terus melakukan langkah-langkah pencegahan. Semua potensi akan kami kerahkan, termasuk Bhabinkamtibmas juga akan patroli," ucapnya.
Hadi menerangkan dalam menangani kejahatan jalanan yang terjadi di Medan, Polda Sumut memberikan penegakan hukum terhadap siapa saja pelakunya.
"Selain menggelar patroli, polda dan polres jajaran setiap hari akan terus menginformasikan mengenai langkah-langkah pencegahan maupun penegakan hukum terhadap para pelaku kejahatan jalanan melalui media sosial. Ini bukti polisi hadir di tengah masyarakat," ungkapnya.(antara/jpnn)
Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting meminta Kapolda Sumut yang baru Irjen Agung Setya Imam memberikan perhatian khusus kepada persoalan begal, narkoba dan judi
Redaktur & Reporter : Muhlis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News