Bendahara Camat di Medan Ditembak OTK, LBH Medan Sampaikan Pesan Khusus untuk Polisi, Simak Kalimatnya

Jumat, 07 Oktober 2022 – 17:40 WIB
Bendahara Camat di Medan Ditembak OTK, LBH Medan Sampaikan Pesan Khusus untuk Polisi, Simak Kalimatnya - JPNN.com Sumut
Ilustrasi kasus penembakan. Foto: Antara

sumut.jpnn.com, MEDAN - LBH Medan menanggapi kasus dugaan penembakan terhadap Bendahara Camat Medan Barat Fatma Chairina yang dilakukan oleh orang tak dikenal (OTK).

Wakil Direktur LBH Medan Irvan Saputra menilai kejadian itu sangat membahayakan dan meresahkan masyarakat, terlebih terhadap korban.

Untuk itu, pihaknya meminta pihak kepolisian agar segera mengungkap kasus penembakan tersebut.

"Hingga saat ini pelaku diduga masih berkeliaran bebas. Oleh karena itu, patut dan wajar LBH Medan meminta kepada polri dalam hal ini Polsek Medan Timur untuk segera mengungkap tuntas dan transparan penembakan terhadap korban," kata Irvan Saputra, Jumat (7/10).

LBH Medan juga meminta pihak kepolisian agar mengungkap pihak-pihak yang terlibat dalam  penembakan itu.

Pihaknya menduga penembakan itu tidak hanya melibatkan dua orang pelaku saja, tapi ada aktor intelektual di balik kasus tersebut.

"Apakan ini murni tindak pidana yang hanya dilakukan dua orang OTK atau diduga ada aktor intelektual yang memerintahkan para pelaku melakukan penembakan terhadap korban. Diduga hal ini mungkin terjadi dikarenakan korban yang merupakan bendahara Kecamatan Medan Barat," ujarnya.

Selain itu, pihaknya juga meminta kepolisian agar mendata penggunaan airsoft gun serta menindak pihak-pihak yang menggunakan senjata yang tidak sesuai aturan hukum yang berlaku.

LBH Medan menanggapi kasus dugaan penembakan terhadap Bendahara Kantor Camat Medan Barat Fatma Chairina oleh orang tak dikenal (OTK)
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia