Bobby Nasution Luncurkan Aplikasi Moovit, Klaim Kota Pertama di Indonesia

Minggu, 18 September 2022 – 14:53 WIB
Bobby Nasution Luncurkan Aplikasi Moovit, Klaim Kota Pertama di Indonesia - JPNN.com Sumut
Peluncuran Aplikasi Moovit di Lapangan Benteng, Medan, Sabtu. Foto: ANTARA/Nur Aprilliana Br Sitorus

sumut.jpnn.com, MEDAN - Pemerintah Kota (Pemkot) Medan resemi meluncurkan sebuah aplikasi pemandu mobilitas bagi pengguna transportasi umum. Aplikasi ini diberi nama Moovit dan menjadi kota pertama di Indonesia.

Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution dan Wakilnya Aulia Rachman langsung memimpin peluncuran alikasi pemandu itu di Lapangan Benteng Medan, Sabtu (17/9).

Peluncuran pemandu mobilitas itu diluncurkan bertepatan dengan peringatan Hari Perhubungan Nasional tingkat Kota Medan 2022.

Bobby Nasution mengatakan aplikasi tersebut sebagai upaya mendorong penggunaan transportasi umum yang bertujuan mengurangi tingkat kemacetan dan polusi udara di Kota Medan.

"Program ini untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam melakukan perjalanan, meningkatkan produktivitas masyarakat dengan mengurangi kendaraan pribadi sehingga bisa mengurangi kemacetan dan polusi udara," kata Bobby.

Dia bersyukur lantaran Kota Medan menjadi kota pertama di Indonesia yang menggunakan aplikasi tersebut.

Menantu Presiden Jokowi itu mengapresiasi terobosan yang dilakukan Dinas Perhubungan Kota Medan melalui berbagai program, salah satunya aplikasi Moovit.

"Untuk tingkat kota, kita bangga Kota Medan menjadi kota pertama di Indonesia yang menggunakan aplikasi Moovit," ujarnya.

Bobby Nasution resmi meluncurkan aplikasi Moovit sebagai pemandu mobilitas bagi pengguna transportasi dan menjadi yang pertama di Indonesia
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia