Anak Buah Bobby Nasution Bocorkan Gambaran Lapangan Merdeka Medan, Ada Fasilitas Mewah

Kamis, 08 September 2022 – 13:00 WIB
Anak Buah Bobby Nasution Bocorkan Gambaran Lapangan Merdeka Medan, Ada Fasilitas Mewah - JPNN.com Sumut
Wali Kota Medan Bobby Nasution saat menjelaskan konsep revitalisasi Lapangan Merdeka Medan kepada Presiden Joko Widodo saat kunjungannya ke Medan pada Kamis (7/7). Foto: Bobbynst/Instagram

sumut.jpnn.com, MEDAN - Progres pengerjaan pembangunan atau revitalisasi Lapangan Merdeka Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut) hingga kini telah mencapai angka enam persen.

Saat ini, pengerjaan revitalisasi berada di tahap I yang meliputi pembongkaran seluruh bangunan, pemasangan bor pile, dan penggalian basemen.

Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Penataan Ruang (PKP2R) Kota Medan Endar Sutan Lubis turut memaparkan konsep Lapangan Merdeka jika nantinya telah selesai direvitalisasi.

Dalam revitalisasi ini, kata Endar, akan dibangun dua lantai basemen.

Pada  basement satu, akan dibangun kantor polisi, kantor pengelola kawasan cagar budaya, museum Kota Medan, city planning gallery, area UMKM, area ritel, musala, toliet umum, serta area parkir kendaraan roda dua dan empat.

Kemudian, di basemen II akan dibangun hall Pemko Medan, art gallery, auditorium, dan area parkir kendaraan roda dua dan roda empat.

"Kedua basemen ini menampung 425 lot parkir roda empat dan 381 lot parkir roda dua," ungkap Endar, Rabu (7/9).

Sementara untuk di bagian permukaan Lapangan Merdeka, Endar mengatakan akan dibangun panggung rakyat, jogging track, lapangan olahraga, fitness outdoor, skatepark, taman, area bermain anak, dan tugu proklamasi.

Progres pengerjaan revitalisasi Lapangan Merdeka hingga kini telah mencapai angka enam persen.
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia