Sejumlah Tenant Mulai Angkat Kaki dari Merdeka Walk

Kamis, 16 Juni 2022 – 16:55 WIB
Sejumlah Tenant Mulai Angkat Kaki dari Merdeka Walk - JPNN.com Sumut
Kondisi tenant di Merdeka Walk yang terlihat sudah mengosongkan tempatnya. Foto: Finta Rahyuni/JPNN Sumut

sumut.jpnn.com, MEDAN - Sejumlah tenant yang berada Merdeka Walk Medan, sudah mulai melakukan pengosongan, Kamis (16/6).

Pengosongan ini seiring dengan revitalisasi Lapangan Merdeka Medan yang akan dilakukan dalam waktu dekat.

Pantauan JPNN Sumut di lokasi, sejumlah tenant terlihat sudah mulai mengangkat barang-barangnya. Di depan tenant-tenant juga terlihat tumpukan barang seperti kursi, meja, dan barang lainnya.

Mereka terlihat sedang memindahkan barang-barang tersebut ke mobil pengangkut barang.

Namun, ada juga tenant yang terlihat masih melayani pembeli, seperti Srikandi dan The Aillo. Sementara, tenant seperti MC Donald tampak sudah menutup tempatnya.

Reza salah satu karyawan The Coffe Crowd yang tengah melakukan pengosongan menyebut pihaknya belum mengetahui pasti ke mana akan pindah.

Barang-barang yang akan diangkut dari Merdeka Walk, kata Reza, untuk sementara akan disimpan terlebih dahulu di gudang milik The Coffe Crowd.

"Belum tau ke mana, cuma pengosongan, barang ini ke gudang," ujarnya.

Pengosongan ini seiring dengan revitalisasi Lapangan Merdeka yang akan dilakukan dalam waktu dekat.
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia