Nama Irjen Panca Masuk Skema Konsorsium 303 'Kaisar Sambo', HBB Bereaksi dan Minta Klarifikasi

Sabtu, 20 Agustus 2022 – 20:33 WIB
Nama Irjen Panca Masuk Skema Konsorsium 303 'Kaisar Sambo', HBB Bereaksi dan Minta Klarifikasi - JPNN.com Sumut
Ilustrasi - Skema Konsorsium 303 dan Kaisar Sambo beredar luas dan menyeret sejumlah nama pati Polri. Foto: ANTARA/Shutterstock

sumut.jpnn.com - Skema Kaisar Sambo dan Konsorsium 303 beredar dan menjadi perbincangan hangat di publik dalam beberapa hari belakangan. Beredarnya skema diduga bisnis haram itu memancing berbagai reaksi di masyarakat.

Pasalnya, skema tersebut muncul saat institusi Polri tengah fokus menyelesaikan kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nofriansayah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.

Terlebih, skema konsorsium 303 itu menyeret nama Irjen Ferdy Sambo yang saat ini berstatus sebagai tersangka kasus kematian Brigadir J.

Dalam skema itu juga dijelaskan siapa saja pejabat Polri yang terlibat dalam bisnis gelap serta nomor teleponnya dan salah satunya nama Kapolda Sumut Irjen RZ Panca Putra Simanjuntak. Kemudian dimuat juga nama para pengusaha yang masuk dalam lingkaran kejahatan tersebut.

Menyikapi hal tersebut perkumpulan masyarakat Batak mendesak agar orang nomor satu di Polda Sumut itu memberikan klarifikasi atas pencatutan namanya dalam skeam tersebut.

Ketua Umum Horas Bangso Batak (HBB) Lamsiang Sitompul mengatakan pernjelasan secara langsung dari Irjen Panca sangat penting untuk mengembalikan kepercayaan publik.

"Kepercayaan masyarakat terhadap kepolisian saat ini sangat minim, pasca kematian Brigadir J. Termasuk di Sumut," kata Lamsiang melalui keterangan tertulis yang diterima, Sabtu (20/8).

Lamsiang menjelaskan bahwa masyarakat di Sumut sangat mendukung program kerja Polda Sumut yang dipimpin Panca.

Skema Konsorsium 303 dan Kaisar Sambo beredar ke publik dan menyeret sejumlah nama jenderal polisi, termasuk nama Kapolda Sumut Irjen Panca Putra Simanjuntak
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia