Di Kantor ATRBPN Medan, Hadi Tjahjanto Sampaikan Peringatan Tegas: Akan Saya Berhentikan

Selasa, 12 Juli 2022 – 17:11 WIB
Di Kantor ATRBPN Medan, Hadi Tjahjanto Sampaikan Peringatan Tegas: Akan Saya Berhentikan - JPNN.com Sumut
Menteri ATR/BPN Hadi Tjahjanto saat mengunjungi kantor ATR/BPN Medan, Selasa (12/7). Foto: Finta Rahyuni/JPNN.com

sumut.jpnn.com, MEDAN - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Hadi Tjajanto mewanti-wanti jika ada anggotanya yang melakukan pungutan liar (pungli).

Hal tersebut diingatkannya saat mengunjungi kantor ATR/BPN Kota Medan di Jalan STM, Selasa (12/7).

"Yang paling penting adalah tidak ada pungli, memang saya wanti-wanti. Kalau ada pungli laporkan ke saya," ujarnya.

Hadi Tjahjanto mengaku tidak akan segan-segan memberikan sanksi tegas terhadap oknum yang melakukan pungli tersebut. Termasuk, kata Hadi dengan melakukan pemecatan.

"Akan saya berhentikan," tegasnya.

Di kantor ATR/BPN Medan ini, Hadi Tjajanto tampak melihat satu persatu proses pelayanan kepada masyarakat. Dia juga sesekali menanyakan kepada warga yang tengah mengurus sertifikat tanah di sana.

Hadi mengaku pelayanan di tempat tersebut sudah sangat baik. Banyak inovasi-inovasi yang disediakan untuk melayani masyarakat.

"Memang sesuai dengan prediksi saya, pelayanan di sini itu sudah sangat bagus sekali, karena banyak inovasi-inovasi yang dibangun, termasuk konteks di lapangan sendiri, bahwa masyarakat bisa mengurus di sini, baik mengurus sertifikat, roya, dan sebaginya," ujarnya. (mcr22/jpnn)

Menteri ATR/BPN Hadi Tjajanto menyampaikan perintah tegas untuk anggotanya saat berkunjung ke kantor ATR/BPN Kota Medan, Selasa (12/7).

Redaktur : Muhlis
Reporter : Finta Rahyuni

Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia