Kunjungan ke Pasar Petisah Medan, Benda Ini Dilempar dari Dalam Mobil Jokowi, Lihat
![Kunjungan ke Pasar Petisah Medan, Benda Ini Dilempar dari Dalam Mobil Jokowi, Lihat - JPNN.com Sumut](https://cloud.jpnn.com/photo/sumut/news/normal/2022/07/07/jokowi-saat-tiba-di-pasar-petisah-medan-kamis-77-foto-vcxmi-u0xc.jpg)
sumut.jpnn.com, MEDAN - Hari kedua kunjungan Presiden Joko Widodo di Sumatera Utara (Sumut) diawali dengan kunjungannya di Pasar Petisah Medan, Kamis (7/7).
Suara sirene dari mobil pengawal Presiden yang terdengar dari jauh membuat warga yang sudah berdiri di depan pelataran ruko sejak pagi, semakin antusias.
Teriakan masyarakat semakin menjadi-jadi, saat mobil Presiden Jokowi tiba di pasar yang terletak di Jalan Kota Baru, Kelurahan Petisah Tengah, Kecamatan Medan Petisah itu, sekitar pukul 07.55 WIB.
Baca Juga:
Ketika mendekati pintu masuk menuju pasar Petisah, terlihat sebuah benda dilempar dari dalam mobil Jokowi.
Benda itu ternyata merupakan sebuah kaos polos berwarna gelap. Kaos yang dilempar itu lebih dari satu.
Warga yang melihat itu, langsung berebutan untuk mendapatkan kaos tersebut. Warga yang mendapatkan kaos itu tampak berteriak karena merasa bahagia.
Baca Juga:
Tak lama setelah itu, Jokowi lalu turun dari dalam mobilnya bersama dengan Ibu Negara Iriana Jokowi.
Setelah itu, Presiden langsung memberikan bantuan sosial kepada masyarakat serta pedagang yang berada di Pasar Petisah.
Hari kedua kunjungan Presiden Joko Widodo di Sumatera Utara (Sumut) diawali dengan kunjungannya di Pasar Petisah Medan, Kamis (7/7).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News