Seruan Megawati kepada Kader PDIP di Bali: Tidak Usah Takut, Ini Bukan Zaman Orba!

Rabu, 22 November 2023 – 20:06 WIB
Seruan Megawati kepada Kader PDIP di Bali: Tidak Usah Takut, Ini Bukan Zaman Orba! - JPNN.com Sumut
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Foto: Ricardo/JPNN.com

sumut.jpnn.com, NUSA DUA - Ketua Umum DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri menyerukan kepada kader partai berlambang banteng moncong putih di Provinsi Bali agar tidak takut kepada lawan politik yang berusaha melemahkan semangat menjelang Pilpres 2024.

Hal itu ditegaskan Megawati saat hadir dalam konsolidasi pemenangan pemilu DPD PDI Perjuangan Bali di Denpasar, Rabu (22/11).

“Enggak usah keder (kebingungan), tidak usah takut kalau digituain. Ini bukan zaman orde baru (Orba) dulu, ini Orde Reformasi. Harus kita respons dengan santun dan taat pada hukum,” kata Megawati kepada kader.

Presiden ke-5 RI ini mengisahkan pengalamannya saat Orde Baru yang sampai tiga kali dipanggil polisi. Dia menyebut selalu memenuhi panggilan tersebut dan tetap berdiri pada kebenaran.

Anak Proklamator Indonesia ini mengingatkan sebagai orang Bali tidak perlu takut dengan berbagai tekanan yang akan muncul.

“Sebagai orang Bali, Anda tahu 'karmapala' kan, jadi tenang saja, ada 'satyam eva jayate',” kata Megawati kepada para kader.

Megawati Soekarnoputri hadir di Bali bersama Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto yang sebelumnya menerima penghargaan AFEO Distinguished Honorary Patron di kawasan Nusa Dua.

Kepada seluruh kader PDIP yang hadir, Megawati berpesan agar seluruh kader di Pulau Dewata terus bekerja keras dengan turun ke masyarakat, karena mengerahkan akar rumput merupakan syarat terpenting.

Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri meminta kader PDIP di Provinsi Bali tidak takut dengan tekanan dari lawan politik yang melemahkan perjuangan
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia