Royal Sports Resmi Menjadi Mitra Medis Klub Asal Sumut di IBL, Siap Cetak Juara

Senin, 05 Februari 2024 – 19:15 WIB
Royal Sports Resmi Menjadi Mitra Medis Klub Asal Sumut di IBL, Siap Cetak Juara - JPNN.com Sumut
Royal Sports resmi mengikat kerja sama sebagai mitra medis dengan klub basket asal Sumut Rajawali Medan Basketball di IBL. Foto: Dokumentasi Royal Sports

sumut.jpnn.com, MEDAN - Royal Sports sebagai mitra medis Indonesia Basketball League (IBL) resmi mengikat kerja sama dengan klub Rajawali Medan Basketball, salah satu klub asal Sumatera Utara (Sumut) yang bertanding di kasta tertinggi liga basket Tanah Air.

Klinik dengan spesialisasi kedokteran olahraga di bawah naungan Rumah Sakit Royal Progress ini telah menandatangani perjanjian kerja sama pada Minggu (4/2) di markas Rajawali Medan Basketball.

Ahli bedah ortopedi & artoskopi olahraga Rumah Sakit dan Klinik Kedokteran Olahraga Royal Progress dokter Bobby N. Nelwan mengatakan pihaknya berkomitmen memberikan pelayanan terbaik bagi para atlet di seluruh Indonesia.

Dia mengatakan dengan mengusung semangat "Mencetak Juara" Royal Sports memastikan akan memantau dan mendampingi para atlet Rajawali Medan Basketball untuk memberikan layanan medis yang kompeten dan tepat.

"Kami memiliki jaringan rumah sakit di setiap kota di Indonesia, sehingga akan memudahkan dalam kondisi emergency dan penanganan cedera," kata dokter Bobby N. Nelwan dalam keterangan tertulis yang diterima, Senin (5/2).

Bobby menyebut layanan yang akan diberikan mulai dari upaya pencegahan (preventif), promotif kuratif hingga rehabilitatif. Pelayanan terintegrasi antara Multi Discipline Medical Team sangat penting melengkapi kebutuhan atlet, pelatih, asosiasi dan pemilik klub.

Royal Sports akan mendampingi Rajawali Medan dengan program medis berstandar internasional. Pendampingan itu dilakukan melalui tim tenaga medis lengkap, dokter spesialis orthopedi, konsultan cedera, spesialis kedokteran olahraga, fisioterapi olahraga, psikolog olahraga, dokter spesialis gizi klinis dan tenaga pendukung lainnya.

Para atlet akan didampingi sejak pra kompetisi, saat kompetisi berlangsung hingga rampungnya liga.

Royal Sports remsi menjadi mitra medis klub basket dari Sumut di kasta tertinggi Indonesia, Rajawali Medan Basketball
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia