PSMS Medan vs PSIM Yogyakarta: Miftahudin akan Manfaatkan Kelemahan Tim Lawan yang Satu Ini
sumut.jpnn.com, YOGYAKARTA - Pelatih PSMS Medan Miftahudin Mukson mengatakan menargetkan kemenangan pada laga tandang perdana babak 12 Liga 2 Indonesia saat bertemu PSIM Yogyakarta, Jumat (12/1). Dia meyakini mampu meraih kemenangan dengan kondisi anak asuhnya yang sangat baik serta melihat celah tim lawan yang telah menjadi fokusnya.
Miftah menyebut telah menganalisa performa tim lawan pada tiga laga sebelumnya. PSIM Yogyakarta pada tiga laga kandang hanya mampu meraih satu kali kemenangan dan dua laga lain berakhir seri dan satu kali kalah.
"Beberapa pertandingan di putaran kedua, mereka (PSIM) di laga kandang memang justru berbanding terbalik dengan laga tandang. Itu akan kami maksimalkan, mudah-mudahan anak-anak tetap mau kerja kera,” kata Miftahudin Mukson, Rabu (10/1).
Miftah menilai tim yang akan di hadapi mereka di Stadion Mandala Krida, tampil lebih baik pada laga tandang ketimbang di bermain di markas sendiri.
Oleh sebab itu, PSMS melihat sebuah peluang sekaligus semangat untuk berburu poain penuh pada laga nanti.
“Pada putaran kedua, rata-rata saat laga kandang, mereka (PSIM) justru mempunyai banyak weakness (kelemahan) yang bisa kami manfaatkan,” kata purnawirawan TNI berpangkat Mayor Corps Polisi Militer (CPM) itu.
Baca Juga:
Kendati punya celah yang bisa dimanfaatkan anak asuhnya menggempur lini pertahanan PSIM, Miftah tetap mewaspadai kelihaian pelatih Kashartadi itu.
Miftah juga menyadari bahwa dari tim grup 2 Liga 2 Indonesia, PSIM punya cara bermain yang berbeda.
Pelatih PSMS Medan Miftahudin meyakini anak asuhnya mampu memanfaatkan peluang dan meraih poin penuh dalam laga kontra PSIM Yogyakarta, sebut celah tim lawan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News