Dua Pemain Asing Resmi Perkuat PSMS Medan di Liga 2 Indonesia

Kamis, 31 Agustus 2023 – 19:17 WIB
Dua Pemain Asing Resmi Perkuat PSMS Medan di Liga 2 Indonesia - JPNN.com Sumut
Kim Jin Sung, gelandang asal Korea Selatan mulai bergabung dalam tim PSMS Medan. Foto: ANTARA/Juraidi

sumut.jpnn.com, MEDAN - Direktur Utama PT Kinantan Medan Indonesia Arifuddin Maulana Basri mengatakan dua pemain asing resmi memperkuat tim PSMS Medan untuk mengarungi Liga 2 Indonesia musim 2023/2024 mendatang.

Dia mengataka dua pemain asing yang sudah bergabung tersebut, yaitu Matheus Souza asal Brasil dan Kim Jin Sung asal Korea Selatan.

“Matheus Souza ini adalah pemain dari Liga Thailand. Dari hasil pemantauan yang kami lakukan dia punya tendangan yang bagus di posisi striker. Ke depan memang PSMS Medan membutuhkan kekuatanny, tinggal penyesuaian. Matheus baru bergabung dua hari lalu,” kata Arifuddin Maulana, Kamis (31/8).

Sedangkan untuk Kim Jin Sung, kata Arifuddin, akan memperkuat PSMS Medan dalam status sebagai pemain pinjaman. Kim dipinjam dari Seoul FC untuk satu musim.

“Nanti kalau progresnya bagus maka kami akan negosiasi dengan Seoul FC untuk mengajukan kontrak. Kim dan Souza akan menjadi amunisi PSMS dalam mengarungi Liga 2 Indonesia,” ungkap Arifuddin.

Sementara itu, pelatih PSMS Medan Ridwan Saragih mengaku senang dengan tambahan dua pemain baru Matheus Souza dan Kim Jin Sung.

Kendati, kata Ridwan, kedua pemain asing ini harus menjalani penyesuaian dengan tim, tetapi dia meyakini kedua pemain ini cukup antusias bersama PSMS Medan.

“Kami senang mereka bergabung dan sudah mulai ikut latihan. Souza mesti harus beradaptasi dengan pemain yang sudah lama bergabung,” kata Ridwan Saragih.

Dua pemain asing akhirnya resmi memperkuat PSMS Medan di Liga 2 Indonesia musim 2023/2024
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia