PSMS Makin Matang, 5 Kali Uji Coba Selalu Petik Kemenangan dan Belum Pernah Kebobolan

Sabtu, 05 Agustus 2023 – 09:00 WIB
PSMS Makin Matang, 5 Kali Uji Coba Selalu Petik Kemenangan dan Belum Pernah Kebobolan - JPNN.com Sumut
PSMS Medan lakoni laga uji coba kontra tim Liga 3 Sumut Gumarang FC di Stadion Teladan yang berakhir dengan skor 5-0, Jumat (4/8). Foto: tangkapan layar

sumut.jpnn.com, MEDAN - PSM Medan kembali memetik hasil sempurna saat melakoni laga uji coba kelima melawan tim amatir Liga 3 Sumatera Utara Gumarang FC, sebelum mengarungi Liga 2 Indonesia musim 2023/2024 yang direncanakan mulai bergulir September mendatang.

Pada laga melawan Gumarang FC, anak asuh Ridwan Saragih mencatatkan hasil yang maksimal dengan skor 5-0 sekaligus mampu mempertahankan rekor tanpa kebobolan, yang dihelat di Stadion Teladan Medan, Jumat (4/8).

Dalam pertandingan uji coba kelima ini, Ridwan menurunkan kiper Adixi Lanzivio yang baru saja bergabung dengan tim untuk memperkuat PSMS Medan di Liga 2.

PSMS Medan diketahui telah melakoni lima laga uji coba untuk mematangkan persiapan sebelum memasuki laga perdana di Liga 2 Indonesia. Dari lima laga uji coba yang dilakukan klub berjuluk Ayam Kinantan ini selalu meraih kemenagan.

Laga uji coba yang telah dilakoni anak asuh Ridwan Saragih ini, yakni melawan Tim PPLP Sumut dengan skor 4-0, memetik kemenangan dengan skor  6-0 saat kontra tim amator Liga 3 Sumut PS Putra Buana dan menang besar dengan skor 9-0 saat berhadapan dengan tim Liga 3 Sumut PS Taruna Satria Tebing Tinggi.

Selanjutnya, meraih kemenangan 4-0 dari tim PS Bank Sumut dan pertandingan terakhir kontra Gumarang FC dengan skor 5-0.

Pelatih Kecewa

Pelatih PSMS Medan Ridwan Saragih yang ditemui seusai pertandingan mengaku masih belum puas dengan hasil yang baru saja dipersembahkan tim dalam laga uji coba kali ini. Pasalnya, kata dia, tim belum mampu menunaikan target yang direncanakan.

PSMS Medan kembali meraih kemenangan telak dan tanpa kebobolan pada laga uji coba kelima kontra tim Gumarang FC di Stadion Teladan Medan, Jumat (4/8)
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia