PSMS Medan Tetap Jalani Latihan Meski Kompetisi Liga 2 Ditunda Dampak Tragedi Kanjuruhan

Kamis, 06 Oktober 2022 – 20:34 WIB
PSMS Medan Tetap Jalani Latihan Meski Kompetisi Liga 2 Ditunda Dampak Tragedi Kanjuruhan - JPNN.com Sumut
Pemain PSMS Medan saat menggelar latihan. Foto: Antara/HO

sumut.jpnn.com, MEDAN - Pelatih PSMS Medan I Putu Gede tetap menggelar latihan dengan anak-anak asuhnya kendati kompetisi Liga 2 Indonesia ditunda selama dua pekan pascatragedi di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Put Gede mengatakan tim PSMS Medan tetap menggelar latihan sebagai upaya untuk terus menjaga semangat dan motivasi saat kompetisi kembali bergulir.

Dia berharap pemain senior yang ada dalam skuad dapat membantu meningkatkan semangat pemain lain untuk menghadapi pertandingan liga mendatang.

"Dalam setiap latihan, pemain senior diharapkan bisa memberikan banyak masukan sehingga yang lainnya tetap serius, tetap antusias dan tetap terjaga semangatnya," katanya.

Saat ini tim berjuluk Ayam Kinantan ini masih bertengger di puncak klasemen sementara Grup Barat Liga 2 Indonesia dengan torehan 16 poin dari hasil lima kali menang dan sekali seri.

Kendati penundaan kompetisi bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan kemampuan tim, I Putu Gede khawatir kapan kompetisi kembali digelar. Sebab, samapai saat ini pihaknya belum mengetahui secara pasti kapan kompetisi akan kembali bergulir.

"Hanya saja yang jadi pertanyaan adalah ini sampai kapan, karena tak mungkin kami terus latihan tanpa ada kepastian. Gak masalah ada penundaan, tapi yang penting ada kepastian. Makanya sembari itu, di setiap latihan kami terus menjaga semangat dan antusias mereka (pemain,red). Kami berharap jangan sampai lama penundaan kali ini," tambahnya.

Putu mengatakan untuk saat ini timnya kembali harus menyesuaikan agenda setelah ditundanya kompetisi selama dua pekan.

PSMS Medan tetap menggelar latihan meski kompetisi liga 2 ditunda selama dua pekan dampak dari
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia