Identitas Bos Binomo Terungkap, Polisi Segera Bongkar Skema Penipuan Binary Option
sumut.jpnn.com, JAKARTA - Bareskrim Polri mengaku telah mengantongi identitas bos binary option aplikasi Binomo. Satu persatu skema penipuan berkedok trading dan investasi itu mulai dibongkar polisi.
Kasubdit II Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim Polri Kombes Chandra Sukma Kumara mengungkapkan bos Binomo itu merupakan warga negara asing (WNA) yang tinggal di luar negeri.
"Sudah ada, tetapi WNA berada di luar negeri," kata Chandra kepada wartawan di Bareskrim Polri, Kamis (7/4).
Kombes Chandra mengatakan pihaknya belum bisa mengungkapkan identitas dari bos tersebut.
Dia menjelaskan skema penipuan aplikasi Binomo itu mulai menemukan titik terang setelah pihaknya mengamankan sejumlah orang yang saat ini telah ditetapkan sebagai tersangka.
Identitas bos Binomo yang berada di luar negeri terungkap setelah penyidik menangkap tersangka Brian Edgar Nababan.
"Adanya tersangka BEN kami mulai ada benang merahnya," ujar Chandra.
Chandra mengaku awalnya mereka masih bingung perihal keberadaan bos Binomo itu. Sebab ada yang menyebut berada di Indonesia dan ada juga di luar negeri.
Polisi mengungkapkan telah mengantongi identitas bos dari aplikasi Binomo, yang merupakan warga negara asing (WNA) dan sedang berada di luar negeri.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News