Knalpot Blong Berujung Petaka, Linggis Milik KJ Menembus Dada Gunawan
sumut.jpnn.com, PADANG SIDEMPUAN - Seorang petani bernama Gunawan,30, terpaksa harus dilarikan ke rumah sakit seusai linggis pelaku berinisial KJ, 41, menembus bagian dadanya.
Peristiwa penganiyaan itu terjadi di salah satu kafe di Bukti Simarsayang, Kota Padang Sidempuan, Sumut, Rabu (4/5) sekitar pukul 02.00 WIB.
Kasat Reskrim Polres Padang Sidempuan AKP Bambang Priyatno menyebut kejadian itu berawal saat keduanya sama-sama sedang berada di salah satu kafe tersebut. Tak lama, korban menghidupkan sepeda motornya yang menggunakan knalpot blong.
"Suara knalpot sepeda motor milik Gunawan, mengganggu KJ," kata AKP Bambang Priyanto, Senin (30/5).
Akibatnya, pelaku merasa tak senang hingga terlibat cekcok antara keduanya. Tak hanya sampai di situ, pelaku yang merupakan seorang tukang bangunan itu kemudian mengambil linggis miliknya.
Tanpa pikir panjang, KJ langsung menusukkan linggis tersebut, hingga mengenai bagian dada sebelah kiri korban. Akibatnya, korban yang merupakan warga Sayur Matinggi, Kabupaten Tapanuli Selatan itu, harus dilarikan ke rumah sakit.
"Kasus penganiayaan tersebut dilaporkan ke Polres Padangsidimpuan," ujarnya.
Setelah melakukan serangkaian penyelidikan, Tekab Sat Reskrim Polres Padang Sidempuan akhirnya mengamankan KJ di Desa Singali, Kecamatan Hutaimbaru, Kota Padang Sidempuan, Sabtu (28/5) sekitar pukul 15.00 WIB.
Peristiwa itu terjadi salah satu kafe di Bukti Simarsayang, Kota Padang Sidempuan, Sumut, Rabu (4/5) sekitar pukul 02.00 WIB.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News