Tim Gabungan TNI dan Polri Berjibaku Tangani Kebakaran Lahan di Simalungun

Rabu, 13 Maret 2024 – 20:25 WIB
Tim Gabungan TNI dan Polri Berjibaku Tangani Kebakaran Lahan di Simalungun - JPNN.com Sumut
Ilustrasi - Kebakaran lahan yang terjadi di Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Foto: Antara/Dokumentasi BPBD Kota Palangka Raya

sumut.jpnn.com, SIMALUNGUN - Personel Polsek Silau kahean bersama tim gabungan yang terdiri dari TNI dan masyarakat setempat akhirnya berhasil mengendalikan peristiwa kebakaran lahan yang terjadi di Kecamatan Silau Kahean, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.

Kapolsek Silau Kahean AKP JH Sinaga memimpin proses pemadaman api dan pencegahan kebakaran tidak meluas ke lahan lain, Rabu (13/3) siang.

"Lahan yang terbakar adalah milik warga bernama Roni Purban. Sebelumnya lahan ini berisi tanaman karet dan rencananya akan ditanami sawit," kata AKP JH Sinaga melalui keterangan tertulis.

Dia menjelaskan lahan yang terbakar seluas lima rantai dan saat ini telah berhasil dipadamkan.

Pascaperistiwa tim gabungan yang terdiri dari Polsek Silau Kahean, Koramil dan perangkat desa, langsung melakukan pemantauan menggunakan aplikasi Lancang Kuning Polri.

"Kami mengimbau masyarakat untuk bersama mencegah kebakaran hutan dengan tidak membuka lahan dengan cara sengaja membakarnya," ujar AKP JH Sinaga.

Dia mengatakan kebakaran yang sempat melanda area tersebut berhasil dikendalikan dan kondisi api telah padam.

AKP JH mengatakan upaya cepat dan koordinasi yang efektif antara berbagai pihak turut berkontribusi dalam penanganan situasi secara efisien.

Tim gabungan Polsek Silau Kahean , Koramil dan perangkat desa berhasil memadamkan kebakaran lahan di Kabupaten Simalungun
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia