Irjen Agung Tinjau Pemungutan Suara di Simalungun: 12.804 Personel Disiagakan di Sumut
sumut.jpnn.com, SIMALUNGUN - Kapolda Sumut Irjen Agung Setya Imam Effendi meninjau suasana pemungutan suara Pemilu 2024 di sejumlah wilayah di Sumatera Utara, salah satunya di Kabupaten Simalungun, Rabu (14/2).
Irjen Agung dalam kunjungannya bersama Forkopimda Provinsi Sumut, yang didampingi Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala, melihat langsung proses pemungutan suara di TPS.
"Koordinasi dan kerjasama antara TNI dan Polri merupakan faktor penting dalam menjamin keamanan pelaksanaan Pemilu 2024," kata Irjen Agung.
Dia memastikan bahwa pelaksanaan Pemilu 2024 di Sumatera Utara berjalan kondusif dan tidak ditemukan daerah dengan kerawanan kecurangan atau kericuhan yang signifikan.
Oleh sebab itu, Agung meminta kepada petugas pengamanan Pemilu untuk terus memperkuat sinergitas dalam menjaga suasana tetap aman dan kondusif.
"Total ada 12.804 personil kepolisian yang disiagakan di seluruh Sumatera Utara, termasuk pasukan cadangan untuk daerah dengan medan sulit seperti Kepulauan Nias," ujar Agung.
Baca Juga:
Irjen Agung dan rombongan memantau langsung jalannya pemungutan suara di Simalungun. Salah satu lokasi yang dikunjungi rombongan Forkopimda Sumut itu adalah TPS 001 dan TPS 008 yang terletak di gedung Cadika Nagori Dolok Marawan, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun.
Diketahui total terdapat 45.875 tempat pemungutan suara (TPS) yang tersebar di seluruh Provinsi Sumatera Utara. Seluruh logistik Pemilu telah didistribusikan dengan tepat waktu ke seluruh TPS di Sumut.(mar8/jpnn)
Kapolda Sumut Irjen Agung Setya Imam Effendi meninjau pelaksanaan pemungutan suara Pemilu 2024 di Kabupaten Simalungun
Redaktur & Reporter : Muhlis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News