Polda Sumut Bentuk Tim Pengamanan Khusus Berstandar VIP Bagi Capres dan Cawapres Selama Kampanye di Sumut

Senin, 04 Desember 2023 – 17:06 WIB
Polda Sumut Bentuk Tim Pengamanan Khusus Berstandar VIP Bagi Capres dan Cawapres Selama Kampanye di Sumut - JPNN.com Sumut
Polda Sumut menyiapkan pasukan khusus pengamanan bagi capres dan cawapres selama kampanye di Sumut dengan menerapkan standar VIP. Foto/Ilustrasi : Ricardo/JPNN.com

Kombes Hadi Wahyudi mengatakan Polda Sumut menyiapkan 5.930 personel terlatih yang ditugaskan mengamankan setiap tahapan Pemilu 2024.

"Saat ini sudah memasuki tahapan kampanye dan Polda Sumut menurunkan seluruh personel terlatih beserta sarana dan prasarana untuk mengamankan jalannya Pemilu 2024," kata Kombes Pol Hadi Wahyudi, Rabu (29/11).

Kombes Hadi mengatakan untuk sarana dan prasarana yang disiapkan dalam proses pengamanan pemilu di Sumatera Utara di antaranya K9, personel Jibom, Bus Command and Monitoring yang dikendalikan dari Command Center Operasi Mantap Brata Polda Sumut.(mar8/jpnn)

Polda Sumut menerapkan standar VIP untuk pengamanan calon presiden dan wakil presiden selama masa kampanye Pemilu 2024 di Sumatera Utara

Redaktur & Reporter : Muhlis

Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia