Seleksi Timnas Indonesia Piala Dunia U-17 Dibuka, 1.000 Peserta Mendaftar di Medan

Sabtu, 15 Juli 2023 – 18:00 WIB
Seleksi Timnas Indonesia Piala Dunia U-17 Dibuka, 1.000 Peserta Mendaftar di Medan  - JPNN.com Sumut
Manager Sada Sumut FC Yosephine Sembiring Foto: Dokumentasi Karo United

sumut.jpnn.com, MEDAN - Seleksi tim nasional Indonesia utuk Piala Dunia U-17 mulai dibuka di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut). Tercatat 1.000 peserta dari berbagai daerah di Pulau Sumatra mendaftarkan diri dan ambil bagian pada ajang pencarian bakat ini.

Tim Sada Sumut FC yang dipercaya Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) sebagai panita seleksi menyatakan kesiapan untuk menyeleksi sebanyak mungki calon pemain Timnas U-17 Indonesia yang datang dari wilayah Sumatera Utara dan sekitarnya.

"Seleksi digelar pada 29 Juli 2023 untuk menemukan bakat-bakat terbaik asal Sumatera Utara, Aceh, dan Sumatera Barat yang akan mewakili Indonesia di Piala Dunia U-17," kata Manajer Sada Sumut FC Yosephine Sembiring di Medan, Sabtu (15/7).

Yosephine Sembiring mengatakan Piala Dunia U-17 meruakan turnamen sepak bola bergengsi tingkat dunia dan menjadi incaran bagi para pemain muda di seluruh dunia.

PSSI telah berupaya keras dalam persiapan timnas U-17 Indonesia agar dapat tampil kompetitif dan memberikan yang terbaik pada ajang ini.

Dia memastikan Sada Sumut FC sebagai penyelenggara terus mempersiapkan pelaksanaan seleksi agar berjalan dengan lancar.

Sejak pendaftaran dibuka dalam hitungan hari, lanjutnya, tercatat lebih 1.000 peserta yang sudah mendaftar dan akan mengikuti seleksi.

Tingginya animo anak muda untuk ikut ambil bagian dalam ajang ini menjadi tantangan bagi Sada Sumut FC untuk melaksanakan seleksi secara baik. Yosephine mengaku sangat terhormat karena dipercaya PSSI sebagai penyelenggara seleksi pemain timnas U-17 Indonesia.

Pendaftaran seleksi Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 di Kota Medan dibuka, tercatat 1.000 peserta lebih telah mendaftarkan diri
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia