Lihat Prabowo Subianto Sampai Dipakaikan Ulos saat Berkunjung di Salah Satu Pesantren di Sumut Ini
sumut.jpnn.com, MEDAN - Ketua Umum DPP Gerindra Prabowo Subianto menggelar sejumlah agenda kerja di Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Selain agenda sebagai Menteri Pertahanan (Menhan) RI, ia juga menghadiri kegiatan partai.
Di sela agendanya di Sumut, Prabowo menyempatkan diri mengunjungi Pesantren Al Kautsar Medan di Jalan Pelajar Timur, Kota Medan.
Kedatangan mantan Komandan Jenderal (Danjen) Kopassus itu disambut oleh pimpinan Pesantren Al Kautsar Buya Ali Albar Marbun, para pengurus dan ribaun santri. Tak lupa dilakukan prosesi adat penyambutan dengan memakaikan ulos (diulosi) kepada Prabowo.
“Ini adalah kunjungan balasan yang dilakukan beberapa waktu lalu,” ucap Prabowo Subianto, Jumat (27/1).
Prabowo mengaku kagum dengan Pesantren Al Kautsar Medan yang berdiri di atas lahan luas di Kota Medan dengan seluruh santri mondok di sana.
Sejumlah tokoh Gerindra turut mendampingi kunjungan Menteri Pertahanan (Menhan) RI itu, yakni Ketua DPD Gerindra Sumut Gus Irawan Pasaribu, Sugiat Santoso, Merry Amelia Prasetio, Sjafrie Sjamsoedin, H Raden Romo M syafe'i, H Mayjend (purn) Musa Bangun, H Harun Mustafa Nasution dan Gusmiadi.
Baca Juga:
Buya Ali Albar Marbun menyampaikan terima kasih atas kedatangan Prabowo di tempatnya. Dia pun mendoakan Prabowo untuk tetap berbakti kepada negara dan bangsa.
"Semoga Pak Prabowo diberi kesehatan untuk berbakti pada bangsa dan negara," ucapnya.(mar8/jpnn)
Ketua Umum DPP Gerindra Prabowo Subianto melakukan kunjungan ke Pesantren Al Kautsar Medan di sela kegiatannya di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut)
Redaktur & Reporter : Muhlis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News