Bobby Nasution Sampaikan Duka Mendalam kepada Penonton Korban Tragedi Kanjuruhan, Simak Kalimatnya

Senin, 03 Oktober 2022 – 17:30 WIB
Bobby Nasution Sampaikan Duka Mendalam kepada Penonton Korban Tragedi Kanjuruhan, Simak Kalimatnya - JPNN.com Sumut
Wali Kota Medan Bobby Nasution saat diwawancarai di sekitaran Lapangan Merdeka Medan, Senin (3/10). Foto: Finta Rahyuni/JPNN.com

sumut.jpnn.com, MEDAN - Wali Kota Medan Bobby Nasution menyampaikan duka cita atas tragedi maut di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur pada Sabtu (1/10) malam lalu.

"Tentunya saya secara pribadi dan Pemko Medan turut berduka cita atas apa yang terjadi kepada para suporter," kata Bobby Nasution di Medan, Senin (3/10).

Menantu Presiden RI Joko Widodo itu berharap ke depannya kejadian seperti ini tidak sampai terulang lagi, khususnya di Kota Medan. Dia juga berharap tragedi ini menjadi pelajaran bagi semua pihak.

"Harapan kami tentunya, hal seperti ini tidak terjadi lagi, khususnya di Kota Medan dan seluruh wilayah di Indonesia. Mudah-mudahan ini jadi pembelajaran untuk kita semua," sebut Bobby.

Suami Kahiyang Ayu itu juga berharap peraturan-peraturan yang telah ditetapkan dalam setiap pertandingan sepakbola agar dapat dipatuhi oleh semua pihak.

"Sepak bola pasti semua ada aturannya, baik itu para pemain, para suporter, apa yang hari ini dianjurkan oleh pihak pengamanan pihak kepolisian dan pengamanan yang lain, sama-sama kita ikuti," pungkasnya.

Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan hampir ratusan orang itu terjadi seusai pertandingan Arema FC Vs Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan Malang, Sabtu lalu.

Insiden itu bermula saat sejumlah suporter menyerbu ke dalam lapangan. Polisi yang saat itu sedang berjaga mencoba menghalau para suporter dengan tembakan gas air mata.

Wali Kota Medan Bobby Nasution menyampaikan duka mendalam atas tragedi yang terjadi di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, yang menyebabkan korban jiwa
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia