Bobby Nasution Keluarkan Peringatan untuk Jukir Liar di Medan, Jangan Main-main

Selasa, 13 September 2022 – 17:00 WIB
Bobby Nasution Keluarkan Peringatan untuk Jukir Liar di Medan, Jangan Main-main - JPNN.com Sumut
Juru parkir liar di kawasan Jalan Dr Mansyur saat dimarahi oleh Wali Kota Medan Bobby Nasution. Foto: Bobbynst/Instagram

sumut.jpnn.com, MEDAN - Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution mengingatkan juru parkir (jukir) liar di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut) untuk tidak main-main.

Menantu Presiden Joko Widodo itu menegaskan pihaknya akan menertibkan seluruh jukir liar itu.

"Ini yang akan kami tertibkan semuanya" kata Bobby Nasution, Selasa (13/9).

Bobby mengatakan salah satu cara yang telah dibuat oleh Pemko Medan untuk memberantas jukir liar itu, yakni dengan program e-parking atau parkir elektronik.

Dia berharap ke depan, lokasi yang menerapkan e-parking itu akan semakin banyak.

"Salah satu penertibannya adalah melalui e-parking, makanya ini saya sampaikan kemarin kenapa kami buat e-parking, selain untuk PAD juga. Selama ini parkir-parkir itu tak ada kontrak yang jelas, untuk itu yang kejelasan kontraknya tak ada itu kami anggap semua parkir liar," ujarnya.

Selain itu, suami Kahiyang Ayu itu juga meminta agar Dinas Perhubungan Kota Medan untuk menertibkan parkir-parkir liar. Bobby bahkan menyarankan agar bagian pinggir jalan tidak digunakan sebagai lahan parkir.

Dia meminta agar Dinas Perhubungan menyediakan lahan-lahan parkir bagi masyarakat.

Wali Kota Medan Bobby Nasution mengingatkan juru parkir (jukir) liar di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut) untuk tidak main-main.
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia