Anak Buah Bobby Nasution Hancurkan Tugu Titik Nol Medan, Sejarawan: Itu Sudah Menghapuskan Sejarah

Bangunan yang dulunya berdiri gagah di depan Kantor Pos Medan itu hilang seketika.
Menurut Staf Dinas PU UPT Medan Barat Ardiansyah Siregar yang saat itu berada di lokasi, pengerjaan itu sudah dimulai sejak Jumat (12/8) malam.
Pengerjaan itu turut melibatkan sejumlah dinas, seperti Dinas Perumahan dan Permukiman Kota Medan.
"Mulai Jumat malam bersama sejumlah dinas," ujarnya.
Ardiansyah mengaku belum mengetahui pasti soal pengerjaan bekas tugu tersebut ke depannya. Dia menyebut pihaknya hanya ditugaskan untuk meratakan jalan dan mengaspalnya.
"Kalau kami hanya membangun jalan ini lagi, memperbaiki keadaan jalan. Kami aspal ulang," sebutnya.(mcr22/jpnn)
Sejarawan Sumatera Utara (Sumut) merespons soal penghancuran Tugu Titik Nol Kota Medan di depan Kantor Pos Medan, Jalan Balai Kota.
Redaktur : Muhlis
Reporter : Finta Rahyuni
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News