Anak Muda Medan Catat Nih, Ada Ajang Balapan dari Bobby dan Forkopimda, Berhadiah

Selasa, 09 Agustus 2022 – 08:00 WIB
Anak Muda Medan Catat Nih, Ada Ajang Balapan dari Bobby dan Forkopimda, Berhadiah - JPNN.com Sumut
Flyer perlombaan Street Race Kolaborasi Medan Berkah yang digelar Forkompinda Kota Medan. Foto: Satlantas Polrestabes Medan/Instagram

Tak hanya sekadar untuk menyalurkan hobi, Forkompinda Kota Medan juga menyiapkan hadiah yang menarik bagi para pemenang.

Meski begitu, Sonny belum memerinci lebih lanjut soal jumlah hadiah yang akan didapatkan para pemenang.

Perwira menengah Polri itu menjelaskan pendaftaran lomba ini dibuka sejak 8-13 Agustus 2022 mulai pukul 09.00- 16.00 WIB.

Pendaftar bisa langsung mendatangi sekretariat pendaftaran di Jalan Nusantara, tepatnya di belakangan Hotel Madani atau menghubungi nomor telepon 081397869374 (Sabra Buana) dan 081269017057 (Koko).

"Nanti mungkin para peminat yang akan ikut berlomba, silakan bisa langsung ke contact person yang ada di brosur yang disediakan," sebutnya.

Kasat Lantas Polrestabes Medan AKBP Sonny menjelaskan ada sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi para pendaftar. Misalnya, sepeda motor yang digunakan tidak boleh motor bodong. Selain itu, para pendaftar juga harus memiliki Kartu Indonesia Sehat (KIS).

Tak hanya itu, Sonny mengatakan bahwa anak muda yang belum mempunyai SIM atau yang masih di bawah umur 17 tahun, tetap diperbolehkan untuk mengikuti ajang perlombaan ini.

Namun, peserta yang masih di bawah umur harus menyertakan surat izin dari orang tua.

Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Medan menggelar ajang balapan bagi anak muda di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut).
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia