Tim Dokter RSUP Adam Malik Beber Kondisi Terkini Bayi Kembar Siam Tiga Kaki Asal Asahan
sumut.jpnn.com, MEDAN - Bayi kembar siam dengan tiga kaki asal Kabupaten Asahan, Sumatera Utara (Sumut) kini masih menjalani perawatan di RSUP Haji Adam Malik Medan.
Bayi kembar tersebut dirujuk ke rumah sakit Kementerian Kesehatan itu untuk menjalani perawatan dan penanganan lebih lanjut.
Sekretaris Tim Penanganan Bayi Kembar Siam RSUP Haji Adam Malik dr Rizky Adriansyah MKed(Ped) SpA(K) menyebut kondisi bayi dalam keadaan stabil dan dirawat di Unit Neonatologi.
"Alhamdulillah, memang bayinya saat ini dalam kondisi stabil, tidak sesak. Memang kami berikan oksigen minimal saja dan dirawat di inkubator, supaya jangan terjadi hipotermia. Itu yang paling dikhawatirkan kepada bayi-bayi yang dirawat," kata dr Rizky Adriansyah kepada wartawan, Rabu (8/6).
Rizky menjelaskan anak dari pasangan Jumat dan Sri Suarni itu lahir pada Selasa (7/8) dengan bobot keduanya 5.060 gram. Hasil dari analisis terhadap proses persalinan kedua bayi itu, tidak ditemukan masalah.
Kendati demikain, dia mengatakan pihaknya akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut secara keseluruhan terhadap bayi kembar tersebut. Tim dokter saat ini masih menunggu kondisi bayi benar-benar dalam keadaan stabil.
Setelah memastikan kondisi kedua bayi, lanjut Rizky, dokter akan melakukan serangkaian pemeriksaan, seperti CT scan, USG dan pemeriksaan lainnya.
"Kemudian untuk organ dalam, belum kami lakukan pemeriksaan lengkap, memang biasanya setiap bayi kembar siam itu yang kami lakukan adalah stabilisasi dulu. Kalau dia sudah stabil, baru kami rencanakan untuk pemeriksaan lain yang lebih lengkap," jelasnya.
Bayi kembar siam dengan tiga kaki asal Kabupaten Asahan, Sumatera Utara (Sumut) kini masih menjalani perawatan di RSUPH Adam Malik.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News