Pohon Tumbang Ancam Pengendara, KNPI Medan Soroti Kinerja Anak Buah Bobby Nasution
Terlebih, lanjut Ryan, Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Medan dalam menjalankan tugas dan fungsinya didukung oleh anggaran yang bersumber dari APBD. Sehingga bila hal tersebut tidak dilakukan maka ada pertanggungjawaban yang diberikan kepada masyarakat Kota Medan.
"Harusnya dilakukan pengecekan berkala, karena itu salah satu tugas mereka. Kalau memang harus dipangkas, ditebang, ya dilakukan. Sehingga tidak tumbang saat angin kencang," jelasnya.
KNPI Medan mendesak Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution meminta pertanggungjawaban kepada kepala dinas terkait atas peristiwa yang menimbulkan kerugian materil tersebut.
Bahkan, lanjutnya, Bobby harus mengevaluasi kinerja dari Dinas Kebersihan dan Pertamanan mengingat banyaknya pohon di beberapa ruas jalan di Kota Medan yang dinilai tidak terawat.
"Dari dua peristiwa beruntun yang terjadi bisa dilihat bahwa perawatan pohon tidak dilakukan dengan baik. Artinya, perlu kiranya Wali Kota Medan Bobby Nasution untuk mengevaluasi kinerja dari Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan," pungkasnya.(mar8/jpnn)
KNPI Medan mendesak Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution mengevaluasi kinerja Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Medan terkait fenomena pohon tumbang
Redaktur & Reporter : Muhlis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News