Bobby Nasution Geram Ada Kantor Anak Buahnya yang Masih Kosong Usai Libur Idulfitri, Siap-siap, Ada Sanksi Menanti

Senin, 09 Mei 2022 – 22:00 WIB
Bobby Nasution Geram Ada Kantor Anak Buahnya yang Masih Kosong Usai Libur Idulfitri, Siap-siap, Ada Sanksi Menanti - JPNN.com Sumut
Wali Kota Medan Bobby Nasution saat sidak ke sejumlah kantor pelayanan. Foto: Pemko Medan

sumut.jpnn.com, MEDAN - Wali Kota Medan Bobby Nasution inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah kantor pelayanan dan fasilitas kesehatan seusai libur dan cuti bersama Idulfitri 1443 Hijriah, Senin (9/5).

Sidak ini dilakukan guna melihat kehadiran dan disiplin pegawai di lingkungan Pemko Medan sekaligus memastikan pelayanan kepada masyarakat berjalan lancar. 

Ada tiga lokasi sidak yang dilakukan oleh menantu Presiden Joko Widodo itu. Salah satunya ke Kantor Kelurahan Sei Kera Hilir I, Kecamatan Medan Perjuangan. 

Namun, setibanya di sana, suami Kahiyang Ayu itu tidak menemukan satu orang pun staf kelurahan yang berada di kantor meski waktu sudah menunjukkan pukul 11.30 WIB. Padahal, sejumlah warga telah menunggu untuk mengurus dokumen administrasi kependudukannya.   

Melihat hal itu, Bobby Nasution langsung meminta Pelaksana tugas Kepala BKD PSDM untuk menghubungi lurah Sei Kera Hilir I. 

Tak lama berselang, Lurah Sei Kera Hilir I Muhammad Ilfan pun hadir dan mengaku baru selesai bersilaturahmi, sehingga tidak datang ke kantor sejak pagi. 

"Selama seminggu ini, apa tidak cukup pak untuk bersilaturahmi?,” kata Bobby Nasution kepada lurah tersebut. 

Tak hanya di Kantor Lurah Sei Kera Hilir I, Bobby Nasution juga sidak di Kantor Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Medan Maimun. 

Wali Kota Medan Bobby Nasution inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah kantor pelayanan dan fasilitas kesehatan seusai libur dan cuti bersama Idulfitri 1443 Hijri
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia