Korwil MU Perubahan Sumut Kukuhkan Korda dan 21 Korcam di Kota Medan
sumut.jpnn.com, MEDAN - Ketua Koordinator Wilayah (Korwil) sukarelawan pasangan calon Anies – Muhaimin (AMIN) MU Perubahan Abyadi Siregar mengukuhkan kepengurusan koordinator daerah (Korda) dan 21 koordinator kecamatan (Korcam) MU Perubahan di Kota Medan, Sumatera Utara, Jumat (5/1).
Pengukuhan Korda dan 21 Korcam di Kota Medan ini dihadiri langsung oleh Ketua Umum Kordinator Nasional (Kornas) MU Perubahan, yang juga Co-Captain Timnas AMIN Beni Pramula dan ratusan simpatisan lainnya di Sekretariat Bersama (Sekber) Relawan AMIN Jalan Sunggal, Kota Medan.
Pengukuhan pengurus sukarelawan MU Perubahan ini ditandai dengan pembacaan Naskah Deklarasi Indonesia Bersaksi oleh Ketua Korda MU Perubahan Kota Medan Hendra Gunawan.
Naskah deklarasi itu berisi enam poin komitmen perjuangan MU Perubahan untuk memenangkan pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies Rasyid Baswedan dan Muhaimin Iskandar.
Beni Pramula mengatakan pengurus MU Perubahan merupakan orang-orang pilihan.Para sukarelawan itu telah mengesampingkan zona nyaman dan memilih tidak hanya menjadi penonton pada proses Pemilu 2024.
Sementara itu Ketua Korda MU Perubahan Kota Medan Hendra Gunawan setelah dikukuhkan mengatakan akan memulai perjuangan dengan memperkenalkan paslin AMIN ke akar rumput dan menargetkan kemenangan bagi pasangan capres dan cawapres nomor urut 01 itu.
Ketua Korwil MU Perubahan Abyadi Siregar menyebut dalam sepekan sejak 30 Desember 2023 hingga 5 Januari 2024, pihaknya telah membentuk tiga tingkatan pengurus sukarelawan di Sumatera Utara.
Abyadi mengatakan pada 30 Desember 2023, telah dikukuhkan pengurusa sukarelawan Perempuan MU Perubahan Korwil Sumut. Disusul pada 31 Desember 2023 dikukuhkan MU Perubahan Korwil Sumut dan terakhir adalah pengukuhan MU Perubahan Korda Medan.
Korwil MU Perubahan Sumatera Utara kukuhkan Korda dan 21 Korcam di Kota Medan, pemenangan paslon AMIN akan dilakukan hingga ke akar rumput
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News