TKN Prabowo-Gibran Klaim Menang Telak di Sumut, Sebut karena Pengaruh 2 Tokoh Ini

Gibran tiba di bandara Silangit dan disambut meriah oleh warga. Dalam kunjungan itu, Gibran ditemani Walikota Medan Bobby Nasution.
Sejumlah kegiatan yang dilaksanakan Gibran yakni dialog dengan para tokoh di Dolok Sanggul, memberi motivasi untuk mahasiswa di Kampus Institut Teknologi Del di Balige, menghadiri acara konsolidasi partai Koalisi Indonesia Maju (KIM), bertemu para pelaku UMKM, millenial dan komunitas anak muda, dan berkunjung ke Ponpes Al Kautsar.
Gibran menyatakan dalam beberapa pekan terakhir, dirinya fokus untuk blusukan di sumatera.
Putra sulung Presiden Jokowi ini telah mengunjungi Lampung, Palembang, Bangka Belitung, Jambi dan Toba.
"Di Medan, sambutannya sungguh sangat luar biasa. Terima kasih, terima kasih. Orang-orang bilang, Jawa adalah Kunci, tetapi Sumatera Utara ini tidak bisa dilupakan,” ucap Gibran.(antara/jpnn)
TKN Prabowo-Gibran mengeklaim akan meraih suara terbanyak di Sumatera Utara pada Pilpres 2024 mendatang, ini alasannya
Redaktur & Reporter : Muhlis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News