Permainan PSMS Medan Belum Maksimal pada Laga Perdana Liga 2, Ini Alasannya
sumut.jpnn.com, BANDUNG - PSMS Medan gagal meraih poin penuh saat bertandang ke PSKC Cimahi dalam laga perdana Liga 2 Indonesia wilayah Barat di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (30/8).
Pada laga tersebut kedua tim bermain dalam tempo sedang. Namun, PSMS Medan harus rela berbagi poin dengan PSKC lantaran berakhir tanpa satu pun gol.
Sejak babak pertama Ayam Kinantan, julukan PSMS Medan bermain sangat hati-hati dan dengan tempo lambat.
Meski kedua tim menciptakan sejumlah peluang termasuk peluang emas Ahmad Ihwan beberapa menit sebelum laga berakhir, skor 0-0 bertahan hingga peluit turun minum dibunyikan wasit.
Pelatih PSMS I Putu Gede tetap bersyukur meraih satu poin dari laga perdana musim ini di markas lawan.
"Awal babak pertama sulit untuk mengembangkan permainan, karena para pemain tegang dan tidak tampil lepas," kata Putu Gede usai pertandingan.
"Di babak kedua ada sedikit perubahan, cuma kita tetap harus syukuri hasil malam ini. Berterima kasih kepada para pemain yang terus berusaha untuk bikin skor, untuk memenangkan pertandingan. Itu yang saya apresiasi," sambung dia.
Sementara itu, penjaga gawang PSMS Adixi Lenvizio menyatakan semua pemain sudah berjuang maksimal.
PSMS Medan harus puas berbagi poin saat bertandang ke markas PSKC Cimahi dalam laga perdana Liga 2 Indonesia wilayah Barat
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News